Take a fresh look at your lifestyle.

Bottas Juara F1 GP Austria

0 1,760

Tiket Pesawat Murah Airy

Jakartakita.com – Pebalap Mercedes Valtteri Bottas keluar sebagai juara F1 GP Austria 2020 setelah menjadi yang tercepat menuntaskan seluruh 71 putaran dalam balapan yang berlangsung di Sirkuit Red Bull Ring, Minggu (5/7/2020). Start dari pole position, pebalap dari Finlandia itu finis dalam waktu 1 jam 30 menit 55,739 detik.

Related Posts
1 daripada 7,076

Pebalap Ferrari Charles Leclerc finis di posisi kedua, diikuti pebalap McLaren Lando Norris di posisi kedua. Podium di Austria menjadi podium pertama bagi Norris di ajang F1.

Rekan setim Bottas, Lewis Hamilton, finis di posisi keempat setelah menerima penalti lima detik akibat insiden benturan dengan pebalap tim Red Bull Racing Alex Albon. Hamilton mengawali lomba dari posisi kelima karena menerima penalti tiga grid setelah melakukan pelanggaran kecepatan saat dikibarkannya bendera kuning dalam kualifikasi.

Albon setelah insiden dengan Hamilton terlempar ke posisi 13 dan pada akhirnya tidak menuntaskan balapan. Rekan setim Albon, Max Verstappen, terhenti di putaran ke-14 setelah sempat menempati posisi kedua akibat mengalami kerusakan mesin.

Tinggalkan komen