Resmi Dirilis, Evercoos TERA Tawarkan Kualitas Mumpuni Di Kelasnya dengan Harga Terjangkau
Jakartakita.com – Seiring meningkatnya kebutuhan terhadap gadget yang menawarkan kenyamanan dan harga yang relatif terjangkau guna memfasilitasi system pembelajaran secara online, brand smartphone Evercoos meluncurkan Evercoos TERA.
Produk ini menawarkan fitur mumpuni, dengan layar lebar berspesifikasi 6,6 inchi dengan resolusi Super HD+ yang dapat menampilkan warna lebih cerah dan berkualitas tinggi dari smartphone sekelasnya.
“Itulah yang mendasari kami merilis smartphone Evercoos TERA. Smartphone ini memberikan kenyamanan untuk semua orang, baik untuk pembelajaran online atau untuk memainkan beragam aplikasi multimedia, seperti memutar video,” ungkap Suryadi Willim, Marcomm Manager Evercoos di Jakarta, Kamis (03/12).
Selain itu, lanjutnya, Evercoos TERA juga didukung dengan performa yang solid untuk mendukung kegiatan belajar online agar berjalan lancar tanpa harus ngelag yaitu dengan dibekali dapur pacu memory RAM berkapasitas 4GB dengan chipset Octacore yang akan memastikan Evercoos TERA dapat menjalankan aplikasi apapun dengan lancar.
Dengan memperhatikan kesehatan mata, Evercoos TERA juga dilengkapi dengan fitur Eye Comfort yang dapat menyaring cahaya biru pada layar sehingga membuat mata lebih nyaman dan tidak mudah lelah.
Fitur ini penting untuk konsumen, agar dapat menjaga kesehatan mata dari efek buruk cahaya biru.
“Dengan fitur sekelas smartphone mewah, Evercoos TERA ditawarkan dengan harga yang terjangkau, di harga Rp. 1,1 jutaan. Harapannya, agar semua masyarakat Indonesia dapat terbantu aktifitas online-nya tanpa harus merogoh kocek yang dalam,” tandas Suryadi. (Edi Triyono)