Toyota Hadirkan Kompetisi ‘Toyota Gazoo Racing GT Cup 2021’
Jakartakita.com – Sebagai bentuk konsistensi dalam mengembangkan motorsports di Indonesia dengan berpartisipasi di berbagai ajang balap nasional dan internasional mulai dari ISSOM (Touring Car), Auto Gymkhana (Slalom), hingga Asia Cross Country (Rally), PT Toyota Astra Motor (TAM) kembali menghadirkan kompetisi e-Motorsports Toyota Gazoo Racing GT Cup 2021 di Indonesia.
Untuk dapat mengikuti kompetisi ini, peserta diwajibkan untuk mendaftarkan diri melalui microsite www.gazooracinggtcup.id mulai dari tanggal 1 Juni 2021.
“Toyota Gazoo Racing GT Cup 2021 merupakan kompetisi e-Motorsports Toyota Global yang juga kami hadirkan di Indonesia untuk mengembangkan serta mempopulerkan motorsports melalui platform virtual yang akan bekerjasama dengan IMI (Ikatan Motor Indonesia) yang merupakan organisasi induk dari olahraga bermotor di Indonesia. Kompetisi ini diharapkan dapat menjadi wadah bagi seluruh masyarakat Indonesia yang memiliki minat terhadap e-Sports, khususnya e-Motorsports untuk unjuk kemampuan yang sekaligus membuka peluang untuk tampil di ajang global. Semoga kompetisi ini juga dapat turut mendukung sistem scouting atau pencarian pembalap muda bertalenta di Indonesia,” kata Marketing Director PT Toyota Astra Motor, Anton Jimmi Suwandy dalam keterangan pers, Senin (24/5).
Kompetisi Toyota Gazoo Racing GT Cup 2021 dapat diikuti oleh seluruh masyarakat Indonesia dengan usia 18–30 tahun yang memiliki minat di e-Motorsports.
Para peserta akan mengikuti kompetisi ini secara online bisa dengan menggunakan gaming simulator maupun gaming console yaitu Playstation 4 (PS4).
Setelah melakukan pendaftaran maka selanjutnya peserta akan berkompetisi di babak kualifikasi.
Dari hasil kualifikasi ini akan terpilih 20 pemenang yang akan dibagi dalam dua kelas, yaitu kelas Rookie untuk 10 peserta dan kelas Rising Star untuk 10 peserta untuk melaju ke babak kompetisi berikutnya hingga babak final.
Peserta yang menang kompetisi nasional hingga babak final akan melaju ke kompetisi tingkat regional di bulan Oktober 2021, dan jika menang lagi maka berpeluang melaju ke kompetisi tingkat global di bulan Desember 2021.
Untuk bisa ikut di kompetisi global, selain keluar sebagai pemenang regional, peserta juga diwajibkan mengikuti setidaknya 4 kualifikasi global yaitu Round 3 Global Qualification pada 30 Mei, Round 4 Global Qualification pada 6 Juni 2021, Round 5 Global Qualification pada 4 Juli, Round 6 Global Qualification pada 18 Juli, dan Round 7 Global Qualification pada 22 Agustus 2021.
“Dengan melibatkan e-Motorsports sebagai salah satu pilar kegiatan Toyota Gazoo Racing, kami secara aktif berupaya untuk membuat olahraga bermotor dan mobil sport lebih mudah diakses dan dinikmati oleh lintas generasi di seluruh dunia sehingga berbagai macam temuan yang diperoleh melalui e-Motorsports dapat digunakan untuk menghadirkan “ever better cars” bagi pelanggan di masa depan,” kata Marketing Director PT Toyota Astra Motor, Fumitaka Kawashima.
Toyota Gazoo Racing adalah divisi motorsports Toyota yang bertanggung jawab untuk meningkatkan performa mobil di ajang balap seperti World Rally Championship (WRC), World Endurance Championship (WEC) dan Dakar Rally.
Divisi ini pun dihuni oleh para teknisi terbaik Toyota. Pengalaman dan data yang didapat dari arena balap kemudian diolah sebagai acuan untuk mengembangkan mobil baru. Secara resmi divisi ini dibentuk pada 2007 lalu sebagai upaya mewujudkan filosofi “Roads Build People and People Build Cars“.
Melalui filosofi tersebut, Toyota meyakini bahwa dunia kompetisi motorsports atau arena balap mampu mengungkap potensi terbaik dari suatu kendaraan.
Menguji kendaraan di sirkuit juga menjadi salah satu cara untuk menguji ketahanan kendaraan Toyota hingga batas tertingginya.
Adapun kehadiran Toyota Gazoo Racing telah melahirkan berbagai line up dan varian sports car yang handal, diantaranya seperti; Toyota GR Supra dan Toyota GR Yaris.