Take a fresh look at your lifestyle.

Persija Tundukkan Persik 2-1

0 1,506

Tiket Pesawat Murah Airy

Jakartakita.com – Persija Jakarta menundukkan Persik Kediri dengan skor 2-1 dalam pertandingan Liga 1 yang berlangsung di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Sabtu (19/2/2022) malam WIB.

Persik unggul terlebih dahulu melalui gol yang diciptakan Youssef Ezzejjari pada menit ketujuh lewat sundulan memaksimalkan umpan silang Ahmad Nufiandani dari sayap kanan.

Pada menit ke-14, Persija menyamakan kedudukan. Gol penyeimbang dicetak Makan Konate dengan tandukan menuntaskan tendangan bebas Syahrian Abimanyu.

Related Posts
1 daripada 2,897

Gol penentu kemenangan tim Macan Kemayoran ditorehkan Irfan Jauhari pada menit tambahan ketiga babak kedua. Gol dihasilkan lewat tendangan kaki kanan memanfaatkan umpan tarik Konate.

Kemenangan yang diraih membawa tim asuhan pelatih Sudirman yang menempati peringkat tujuh klasemen kini mengoleksi 37 poin dari 25 laga. Sedangkan Persik besutan pelatih Javier Roca tertahan di peringkat 10 dengan 30 poin akibat kekalahan yang diderita.

Susunan Pemain

Persija Jakarta: Andritany; Maman, Ichsan (kk 57’)(Bustomi 89’), Ilham (Tony 45’), Novri; Chand, Syahrian, Riko (Irfan 73’), Konate, Osvaldo; Simic (Taufik 63’)

Persik Kediri: Adi; Silva, Andri, Arthur (kk 34’)(Ibrahim 45’), Agil; Angeles (Risna 82’), Taufiq (Septian 72’), Tinga, Nufiandani (Fahmi 16’), Faris (Fitra 45’); Ezzejjari


Tinggalkan komen