Take a fresh look at your lifestyle.

PSG Atasi Lille 4-3

0 1,352

Tiket Pesawat Murah Airy

Jakartakita.com – Paris Saint-Germain mengatasi tim tamu Lille dengan skor 4-3 dalam pertandingan Ligue 1 yang berlangsung di Parc des Princes, Minggu (19/2/2023).

Kylian Mbappe membuka keunggulan PSG pada menit ke-11 lewat gol yang dicetak melalui tendangan kaki kanan memaksimalkan umpan terobosan Neymar.

Enam menit berselang, giliran Neymar yang membobol gawang Lille. Gol dihasilkan dengan sontekan kaki kanan menuntaskan operan Vitinha.

Pada menit ke-24, Lille memperkecil ketertinggalan. Bafode Diakite mencetak gol dengan sundulan memanfaatkan umpan lambung Andre Gomes.

Kedudukan menjadi imbang 2-2 pada menit ke-58 setelah Jonathan David berhasil mengeksekusi penalti dengan baik. Penalti diperoleh Lille usai Tiago Djalo dilanggar Marco Verratti di kotak penalti PSG  

Lille berbalik unggul pada menit ke-69 berkat keberhasilan Jonathan Bamba menuntaskan umpan terobosan Andre Gomes menjadi gol dengan tendangan kaki kanan.

Kedudukan menjadi imbang 3-3 pada menit ke-87 sesudah Mbappe menciptakan gol keduanya dalam laga lewat sepakan kaki kanan menuntaskan umpan tarik Juan Bernat.

Gol penentu kemenangan Les Parisiens ditorehkan Lionel Messi pada menit tambahan kelima babak kedua dari tendangan bebas. Dengan sepakan kaki kiri, Messi menyarangkan bola ke pojok kiri bawah gawang Lille.

Kemenangan yang diraih membawa tim asuhan pelatih Christophe Galtier memuncaki klasemen Ligue 1 dengan mengoleksi 57 poin dari 24 laga. Sedangkan Lille besutan pelatih Paulo Fonseca tertahan di urutan enam dengan 41 poin akibat kekalahan yang diderita.

Susunan Pemain

Paris Saint-Germain: Donnarumma; Kimpembe, Ramos, Mendes (Bernat 31’), Pembele (Soler 75’); Verratti (kk 56’), Neymar (Ekitike 51’), Ruiz (Pereira 75’), Vitinha (Zaire-Emery 75’); Messi, Mbappe (kk 77’)

Lille: Chevalier; Djalo, Fonte (Yoro 14’), Weah, Diakite (kk 45’)(Gudmundsson 66’), Angel Gomes (Virginius 88’), Andre Gomes, Andre (kk 90’+3’), Cabella (Baleba 88’), Bamba (kk 63’); David (kk 89’)

Related Posts
1 daripada 3,596

Hasil pertandingan Ligue 1 lainnya:

Toulouse 2-3 Olympique Marseille

Thijs Dallinga 3′, Ado Onaiwu 87′ ; Chancel Mbemba 52′, Cengiz Under 59′, Nuno Tavares 78′

Lens 3-1 Nantes

Deiver Machado 34′, Adrien Thomasson 36′, Charles Traore 74′ (bd) ; Florent Mollet 40′

Troyes 0-1 Montpellier

Papa Ndiaga Yade km 67′ ; Wahbi Khazri 90′ – Teji Savanier km 73′

Stade Rennes 2-0 Clermont Foot

Arnaud Kalimuendo 37′, 64’

Lorient 3-0 AC Ajaccio

Bamba Dieng 6′ (pen), Romain Faivre 43′, Julien Ponceau 58′

Brest 1-2 AS Monaco

Jeremy Le Douaron 86′ ; Aleksandr Golovin 39′, Myron Boadu 73′

Tinggalkan komen