Take a fresh look at your lifestyle.

Laga Chelsea Kontra MU Berakhir Tanpa Pemenang

0 1,736

Tiket Pesawat Murah Airy

Jakartakita.com – Laga big match Liga Inggris antara Chelsea dengan tim tamu Manchester United yang berlangsung di Stadion Stamford Bridge, London, Sabtu (20/10/2018) berakhir dengan skor imbang 2-2.

Chelsea unggul terlebih dahulu pada menit ke-21, berkat gol yang tercipta dari sundulan Antonio Rudiger yang berhasil memaksimalkan sepak pojok Willian.

Sekitar 10 menit babak kedua berjalan, gol penyama kedudukan dihasilkan winger The Red Devils Anthony Martial dengan sepakan kaki kanan. Saat Martial mencetak gol, bek The Blues Marcos Alonso tengah tersungkur kesakitan di kotak penalti Chelsea.

Martial kemudian menciptakan gol keduanya dalam laga pada menit ke-73 untuk membuat MU berbalik unggul. Usai menguasai operan Marcus Rashford, Martial menyarangkan bola ke pojok kiri bawah gawang Chelsea dengan tendangan kaki kanan.

Chelsea pada akhirnya selamat dari kekalahan setelah Ross Barkley menciptakan gol penyama kedudukan pada menit tambahan keenam. Barkley mencocor bolar rebound tangkisan kiper MU David De Gea terhadap sundulan Rudiger dengan sontekan kaki kanan.

Related Posts
1 daripada 7,127

Setelah gol Barkley terjadi, salah satu staf kepelatihan Chelsea mengejek pelatih MU Jose Mourinho sehingga memicu kemarahan pelatih asal Portugal tersebut. Mourinho dapat dihentikan petugas keamanan sebelum berhasil melabrak staf kepelatihan Chelsea tersebut.

Hasil imbang yang terjadi membuat Chelsea besutan pelatih Maurizio Sarri memuncaki klasemen Liga Inggris dengan perolehan 21 poin dari sembilan laga. MU di posisi delapan dengan 14 poin.

 

Susunan Pemain

Chelsea: Kepa; Luiz, Rudiger (kk 30’), Alonso, Azpilicueta; Jorginho, Kovacic (Barkley 69’), Kante; Morata (Giroud 79’), Hazard (kk 34’), Willian (Pedro 73’)

 

Manchester United: De Gea; Lindelof, Smalling, Shaw, Young (kk 27’); Pogba, Matic (kk 13’), Mata (kk 67’)(Herrera 75’); Lukaku, Martial (Pereira 84’)(kk 90’+5’), Rashford (Sanchez 85’(kk 90’+4’))

Tinggalkan komen