Take a fresh look at your lifestyle.

Kalah dari Ajax, Juventus Tersingkir dari Ajang Liga Champions

0 3,522

Tiket Pesawat Murah Airy

Jakartakita.com – Juventus mengalami kekalahan dengan skor 1-2 saat menjamu Ajax Amsterdam dalam pertandingan leg kedua babak perempat final Liga Champions yang berlangsung di Stadion Allianz, Rabu (17/4/2019) dini hari WIB.

Juventus sempat unggul terlebih dahulu, lewat gol yang dicetak Cristiano Ronaldo pada menit ke-28. Gol dihasilkan dengan sundulan memanfaatkan sepak pojok Miralem Pjanic.

Enam menit berselang, Ajax berhasil menyamakan kedudukan. Gol penyeimbang diciptakan Donny van de Beek dengan sepakan kaki kanan setelah menerima operan Hakim Ziyech.

Related Posts
1 daripada 7,132

Pada menit ke-67, Ajax berbalik unggul atas Juventus usai Matthijs de Ligt membobol gawang La Vecchia Signora dengan sundulan memaksimalkan tendangan penjuru Lasse Schone.

Kekalahan yang diderita membuat tim asuhan pelatih Massimiliano Allegri tersingkir dari ajang Liga Champions. Juventus kalah agregat gol akhir 2-3 dari Ajax, setelah sebelumnya kedua tim berbagi hasil imbang 1-1 di leg pertama.

Susunan Pemain

Juventus: Szczesny; Rugani, Bonucci, Sandro, De Sciglio (Cancelo 64’); Pjanic, Can (kk 69’), Matuidi; Ronaldo (kk 90’+3’), Bernardeschi (Bentancur 80’), Dybala (Kean 45’)

Ajax Amsterdam: Onana; Blind, De Ligt, Mazraoui (Sinkgraven 11’)(Magallan 82’), Veltman; Van de Beek, De Jong, Schone, Neres, Ziyech (Huntelaar 88’); Tadic


Tinggalkan komen