Take a fresh look at your lifestyle.

RSUI dan Yayasan Wings Peduli Kembali Gelar Webinar Kesehatan dan Hadirkan Fasilitas Vaksinasi Covid-19

0 3,130

Tiket Pesawat Murah Airy

foto : istimewa

Jakartakita.com – RS Universitas Indonesia (RSUI) bersinergi dengan Wings Group Indonesia melalui Yayasan Wings Peduli, kembali menggelar rangkaian seminar awam dengan tajuk utama: “Menuju New Normal 2022”.

Kegiatan yang mengangkat dua topik bahasan yang relevan dengan kondisi masyarakat saat ini, bertujuan untuk memberikan literasi yang lebih baik terkait kesehatan.

Adapun kedua topik yang dibawakan, yaitu; “Perkembangan dan Jenis Vaksin COVID-19” yang dibawakan dr. Ardiana Kusumaningrum, Sp.MK – seorang Dokter Spesialis Mikrobiologi Klinik di RSUI dan “Liburan Akhir Tahun Tetap Aman dan Seru bersama Keluarga” yang dipaparkan oleh Ns. Efa Apriyanti, S.Kep, M.Sc, seorang Ners Spesialis Anak di RSUI.

Related Posts
1 daripada 4,340

Pada kesempatan ini pula, fasilitas vaksinasi Covid-19 yang terdapat di beberapa titik di lingkungan RSUI, hasil kerjasama antara RSUI dan Yayasan Wings Peduli, yang berkonsep walk-in dan drive-thru, turut diresmikan guna melayani masyarakat dari berbagai macam golongan, mulai dari anak usia 6 tahun hingga lansia.

“Seminar Awam Bicara Sehat dari RSUI secara konsisten hadir untuk memberikan pengetahuan dan informasi seputar isu kesehatan untuk masyarakat. Hal ini dilakukan untuk mambantu meningkatkan literasi masyarakat sehingga dapat menciptakan masyarakat Indonesia yang lebih sehat. Kami pun sangat mengapresiasi langkah Yayasan Wings Peduli yang telah membantu mendirikan fasilitas-fasilitas vaksinasi Covid-19 serta ruang istirahat untuk para nakes di lingkungan RSUI, serta mendukung berjalannya acara ini,” terang Direktur Utama RSUI Dr. dr. Astuti Giantini, Sp.PK(K), MPH, seperti dilansir dalam keterangan pers, Kamis (16/12).

Pada kesempatan yang sama, mewakili Yayasan Wings Peduli, Direktur Wings Group Indonesia, Meriam Katombo menyampaikan, bahwa Wings memiliki filosofi bahwa ‘all good things in life should be accessible for everyone’, dimana semua yang berkualitas dalam hidup ini harus dapat diakses oleh semuanya, tanpa terkecuali, termasuk dengan akses terhadap fasilitas kesehatan dan ilmu pengetahuan yang terus berkembang.

“Besar harapan kami, agar seluruh upaya ini mampu menjangkau dan melayani masyarakat luas secara aman, nyaman dan tepat sasaran, termasuk vaksinasi untuk anak usia 6-11 tahun. Semoga sentra vaksinasi ini dapat bermanfaat bagi masyarakat luas untuk mendapatkan sarana vaksinasi yang lebih aman dan nyaman, serta dapat terliterasi dengan baik,” tuturnya.

RSUI dan Yayasan Wings Peduli berharap, seluruh upaya ini dapat menjadi salah satu medium bermanfaat bagi masyarakat luas agar terliterasi dengan lebih baik serta mendapatkan akses vaksinasi Covid-19 sehingga Herd Immunity dapat segera tercapai. 


Tinggalkan komen