V40 R-Design, Untuk Para Pemburu Kecepatan Tinggi
Jakartakita.com – Volvo, salah satu merek premium di industri otomotif dunia, baru saja merilis kepasaran, Volvo V40 R-Design. Diluncurkan dalam balutan warna Rebel Blue yang menawan, Volvo V40 R-Design adalah partner yang sempurna untuk mereka yang mendambakan kendaraan dengan pancaran aura stylish dan dinamis serta impian untuk berpacu dengan kecepatan tinggi, yang ditampilkan melalui mesin yang bertenaga 254 hp (horse power).
“V40 R-Design didesain khusus untuk memenuhi hasrat para pemburu kecepatan tinggi dengan performa memuaskan yang senang menambah ekstra tantangan dalam kegiatan berkendara mereka. Ketelitian terhadap setiap detilnya meliputi desain yang ekspresif, kelincahan dan ketepatan performa,” ungkap Lex Kerssemakers, Senior Vice President Product Strategy & Vehicle Line Management di Volvo Car Corporation.
Dalam rilis yang diterima Redaksi diungkapkan, Versi R-Design juga bisa dikombinasikan dengan semua tipe mesin yang tersedia pada The All-New Volvo V40. Mulai dari tipe D2 Diesel yang menghasilkan tenaga 115 hp dan emisi CO2 pada 94 g/km (3.6 l/100 km) hingga tipe dengan performa paling tinggi yaitu mesin bensin T5 turbo bertenaga 254 hp.
“R-Design tidak hanya tentang kecepatan dan akselerasi tetapi juga dari sisi kelincahan dan presisi. Kedua tipe sasis yakni sasis Dynamic dan opsional sasis Sport, didesain untuk melahirkan sensasi bertenaga pada pengalaman berkendara yang terdepan di kelasnya, baik bagi mereka yang memprioritaskan efisiensi bahan bakar, maupun akselerasi yang cepat,” sambung Lex Kerssemakers.
Untuk tampilan ekterior, aura sporty ditingkatkan melalui ironstone diffuser, detil balutan logam eksklusif dan knalpot kembar serta velg dengan ukuran ring 17” atau 18”. Sementara untuk detil interior, tersedia jok generasi terbaru R-Design, yang menekankan aura desain khas Skandinavia yang terdapat pada The All-New V40.
Sayangnya, rilis tidak menyebutkan harga OTR (on the road) di Indonesia, namun rencananya, Volvo V40 R-Design akan dipasarkan di seluruh area pemasaran Volvo V40, termasuk Indonesia, melalui PT. Indobuana Autoraya, distributor resmi Volvo di Indonesia.