Take a fresh look at your lifestyle.

Tangkal Flu dengan Lima Cara Ini!

0 872

Tiket Pesawat Murah Airy

fluJakartakita.com – Musim hujan telah tiba. Biasanya di musim hujan, banyak orang menjadi lebih rentan terkena flu. Agar tubuh Anda tetap sehat di musim hujan, Anda harus menjaga kesehatan lebih ekstra.

Seperti dilansir dari Huffington Post, lima cara ini dipercaya dapat menangkal flu yang mengintai Anda di musim hujan.

1. Minum teh hangat

“Uap dari teh dapat menstimulasi cilia, yaitu bulu-bulu yang terdapat di dalam hidung. Anggaplah cilia sebagai alat penyaring udara bagi hidung Anda, menjaga bulu-bulu tersebut tetap sehat dan banyak untuk mencegah kuman yang bisa membuat Anda sakit,” papar Communication Specialist untuk Aidance Skincare, Jenna Gagnon.

2. Berjemur di bawah matahari

Dokter chiropratic, Dr Scott M Schreiber mengungkapkan, vitamin D memiliki manfaat bagi daya tahan tubuh. Seperti diketahui, vitamin D yang banyak terdapat pada sinar matahari pagi dapat meningkatkan aktivitas sel kekebalan tubuh.

Related Posts
1 daripada 304

3. Tidak takut kotor

Menjaga kebersihan bukan berarti Anda enggan berkotor-kotor ria. Asalkan Anda tidak lupa mencuci tangan setelahnya tidak masalah.

4. Cukup asupan cairan

Kekurangan cairan pada musim dingin membuat kering selaput lendir, melemahkan pertahanan pertama tubuh, yang akhirnya membuat tubuh lebih mudah terkena penyakit.

5. Menjaga kehangatan tubuh

Udara dingin membuat sistem kekebalan tubuh menjadi tertekan. Ketika kekebalan tubuh melemah, Anda lebih rentan terhadap virus. Jangan malas pakai baju hangat ya!


Tinggalkan komen