Take a fresh look at your lifestyle.

Atasi Bordeaux 2-1, Liverpool Melaju ke Babak 32 Besar Liga Eropa

0 846

Tiket Pesawat Murah Airy

foto: espn
foto: espn
Jakartakita.com – Sukses mengatasi perlawanan Bordeaux dengan skor 2-1 dalam pertandingan Grup B Liga Eropa yang berlangsung di Stadion Anfield Jumat (27/11/2015) dini hari WIB, Liverpool memastikan diri lolos ke babak 32 besar. Sempat tertinggal gol Henri Saivet pada menit ke-33, The Reds lalu berbalik unggul lewat gol-gol James Milner (38’ pen) dan Christian Benteke (45’+1’).

Dengan raupan poin di kandang sendiri, Liverpool kini memuncaki klasemen dengan sembilan poin. Bordeaux yang kalah tersingkir dari ajang Liga Eropa karena baru mengumpulkan tiga poin dari lima pertandingan.

Kiper Liverpool Simon Mignolet tampil kurang memuaskan dalam pertandingan ini, pada menit ke-13 ia hampir membuat kesalahan fatal. Saat berusaha memotong bola Mignolet keluar kotak penalti dan melakukan sundulan. Tapi si kulit bundar malah mengarah ke Clement Chantome yang lalu melakukan tembakan. Beruntung ada Kolo Toure yang masih mampu melakukan blok.

Kesalahan lalu kembali dibuat Mignolet 20 menit kemudian. Kiper Belgia ini menahan bola terlalu lama, hingga wasit memberi tendangan bebas untuk Bordeaux. Dari tendangan bebas yang dilakukan Jaroslav Plasil, Saivet mencetak gol dengan sambaran kaki kanan.

Related Posts
1 daripada 7,126

Lima menit berselang, Liverpool berhasil menyamakan kedudukan. Ludovic Sane menjatuhkan Benteke di kotak penalti Bordeaux, hingga penalti diberikan wasit kepada Liverpool. Milner yang maju sebagai algojo sukses menjalankan tugasnya dengan baik.

Di masa tambahan babak pertama, Benteke membawa Liverpool berbalik unggul. Umpan lambung Nathaniel Clyne dapat diterima dengan baik oleh striker Belgia tersebut, yang lalu menaklukkan kiper Cedric Carrasso dengan sebuah tendangan keras.

Di babak kedua baik Liverpool maupun Bordeaux menciptakan beberapa peluang. Tapi tak ada yang membuahkan gol.

Susunan Pemain
Liverpool
22 Mignolet; 02 Clyne, 04 K Touré, 06 Lovren, 18 Moreno; 07 Milner, 21 Lucas (booked 60’), 24 Allen (Can – 67′); 33 Ibe (booked 62’)(Origi – 92′), 09 Benteke (booked 85’), 11 Firmino (Lallana – 74′)

Bordeaux
16 Carrasso; 17 Biyogo Poko, 21 Yambéré, 06 Sane (booked 37’), 03 Contento (booked 88’); 09 Rolan, 18 Plasil (Ounas – 84′), 10 Saivet, 11 Chantôme, 20 Ferreira Vieira (Maurice-Belay – 76′); 27 Crivelli (Diabaté – 67′)

Tinggalkan komen