Take a fresh look at your lifestyle.

Young dan Fellaini Berpeluang Jadi Starter Lawan Bournemouth

0 780

Tiket Pesawat Murah Airy

young - fellainiJakartakita.com – Ashley Young dan Marouane Fellaini berpeluang besar menjadi starter saat Manchester United bertandang ke markas AFC Bournemouth Minggu (13/12/2015) dini hari WIB. Pasalnya, ada sembilan pemain utama yang akan absen dalam pertandingan tersebut.

Wayne Rooney, Chris Smalling, Matteo Darmian, Phil Jones, Marcos Rojo, Luke Shaw, Antonio Valencia, dan Ander Herrera harus absen karena cedera. Sedangkan Bastian Schweinsteiger tengah menjalani skorsing tiga pertandingan akibat menyikut bek West Ham United Winston Reid.

Related Posts
1 daripada 3,597

Young kemungkinan besar dimainkan di posisi bek sayap, mengingat tak ada bek sayap senior yang tersedia. Sedangkan Fellaini tampaknya akan bermain sebagai gelandang tengah. Pemain Belgia itu akan ditemani Morgan Schneiderlin yang telah pulih dari cedera.

Dengan demikian perkiraan formasi MU adalah Anthony Martial di lini depan ditopang Juan Mata, Memphis Depay, dan Jese Lingard. Lalu Fellaini dan Schneiderlin berduet di pusat permainan MU.

Young berpeluang menjadi starter di posisi bek kiri. Di bek kanan pelatih Louis Van Gaal dapat memainkan Guillermo Valera, lalu duet centre-back adalah Daley Blind dan Paddy McNair atau Michael Carrick.


Tinggalkan komen