Ajang ‘Indonesia Is Me’ Digelar di Synthesis Residence Kemang
Jakartakita.com – Kegiatan bertajuk ‘Indonesia Is Me’ digelar oleh Synthesis Development sepanjang Agustus 2016, dari tanggal 6 — 21 Agustus 2016, dengan beragam rangkaian acara dan melibatkan semua proyek propertinya.
Rangkaian acara yang digelar, salah satunya mengusung tema, Art and Culture yang digelar di Synthesis Residence Kemang, dengan rangkaian pementasan Tari Golek Ayun – Ayun, Tari Klono Rojo, Talkshow Filosofi Joged Mataram, dan Tarian Bersama, pada hari Sabtu (13/8/2016).
Art and Culture dikemas apik oleh Synthesis Development, Synthesis Residence Kemang, Komunitas Mitra Tari Hadiprana, dan Komunitas Penjaga Budaya “Sekar Nusa”, dengan tujuan dan wujud komitmen untuk ikut menyampaikan nilai dan cerita budaya kekayaan Indonesia.
Fianty R Gosal, Project and Operation Synthesis Development, di sela-sela kegiatan acara mengatakan, Indonesia Is Me merupakan langkah dan inisiatif Synthesis Development untuk terus mendukung program dan kegiatan yang berhubungan dengan Indonesia secara budaya, pendidikan, kesehatan, historical, seni, dan kuliner.
“Synthesis Development diselenggarakan dalam rangka merayakan gegap gempita HUT Kemerdekaan RI ke-71, melalui kampanye ‘Indonesia Is Me’ ingin memberikan edukasi, informasi dan beragam hiburan menarik terkait kekayaan Indonesia juga promosi terbaik untuk masyarakat menarik dengan benang merah 71 tahun Indonesia,” jelas Fianty.
Ditambahkan, Indonesia Is Me juga merupakan wujud komitmen, dimana sebagai pengembang properti, Synthesis Development fokus memberikan karakteristik warna heritage Indonesia pada setiap karya produk properti yang dibangun.
“Berbeda dengan perayaan kemerdekaan Indonesia ditahun sebelumnya, keunikan di perayaan 71 tahun kemerdekaan RI ini, Synthesis Development memberikan promosi di semua proyek properti kami, diantaranya 71 % diskon booking fee dan 71 x installment,” tandas Fianty. (Edi Triyono)