Take a fresh look at your lifestyle.

Ekuador Tundukkan Chile 3-0, Uruguay dan Kolombia Raih Kemenangan

0 959

ekuador chileJakartakita.com – Ekuador secara gemilang menundukkan tamunya Chile dengan skor 3-0 dalam pertandingan kualifikasi Piala Dunia 2018 zona Conmebol yang berlangsung di Estadio Olimpico Atahualpa. Jumat (7/10/2016) pagi WIB.

Antonio Valencia membawa Ekuador unggul (19’) dengan tembakan kaki kiri yang menghujam ke pojok kiri bawah gawang Chile yang dikawal kiper Claudio Bravo. Empat menit setelah itu (23’), Cristian Ramirez menggandakan keunggulan tim tuan rumah dengan tendangan keras menggunakan kaki kiri.

Di awal babak kedua satu gol lagi dihasilkan Ekuador. Felipe Caicedo menghasilkan gol dengan meneruskan tembakan Valencia dari luar kotak penalti Chile menggunakan sontekan kaki kiri (46’).

Kemenangan menghantarkan Ekuador menempati peringkat kedua klasemen dengan 16 poin dari sembilan pertandingan.

Related Posts
1 daripada 3,595

uruguayUruguay menempati peringkat pertama klasemen dengan 19 poin, Jumat pagi WIB tadi Uruguay menundukkan tim tamu Venezuela 3-0 di Stadion Centenario. Gol-gol Uruguay dicetak Nicolás Lodeiro (29′) dan Edinson Cavani (46′, 79′).

Venezuela bermain 10 pemain sejak menit ke-65 karena Oswaldo Vizcarrondo menerima menerima kartu kuning kedua yang berujung kartu merah karena melanggar Luis Suarez.

kolombiaKolombia di urutan ketiga dengan 16 poin. Kolombia menang 1-0 saat dijamu Paraguay di Stadion Defensores del Chaco Jumat pagi WIB berkat gol Edwin Cardona (90’+1′), yang dihasilkan dengan melambungkan bola melewati hadangan kiper Paraguay Diego Barreto menggunakan tendangan kaki kiri setelah melakukan umpan satu dua dengan Carlos Bacca.

Paraguay di urutan enam klasemen dengan 12 poin, Chile satu peringkat di bawahnya dengan 11 poin, sedangkan Venezuela di urutan 10 dengan dua poin.

Tinggalkan komen