Take a fresh look at your lifestyle.

Tren Jaket Bomber Ala Jokowi

0 1,881

Tiket Pesawat Murah Airy

foto: istimewa
foto: istimewa

Jakartakita.com – Penampilan Presiden Joko Widodo (Jokowi) yang trendi lantaran memakai jaket bomber dalam jumpa pers yang digelar pada Sabtu (5/11/2016) dini hari,  untuk menanggapi aksi damai 4 November membuat netizen angkat suara. Mereka penasaran terhadap merek jaket berwarna hijau lumut atau army look tersebut.

Alhasil, sepanjang akhir pekan kemarin, banyak orang yang berburu jaket bomber ala Jokowi di dua ritel fesyen ternama, Zara dan Pull & Bear. Kedua ritel tersebut memang diketahui memiliki jaket bomber yang mirip dipakai oleh Jokowi di atas kemeja putihnya tempo hari.

foto: istimewa
foto: istimewa

Menurut pantauan Jakartakita.com, jaket bomber berwarna hijau lumut model army look dengan leher berwarna hitam dari bahan yang lentur dan pada kedua lengan terdapat ritsleting berwarna perak, berbahan polyster dan cukup tebal, dibanderol Zara dengan harga Rp 899 ribu. Bagian  Selain berkelir hijau lumut, jaket ini juga tersedia dalam warna hitam.

Selain untuk laki-laki, ada jaket bomber untuk perempuan. Modelnya sama persis, hanya variasi warnanya lebih beragam, yakni pink, hitam, biru, dan hijau lumut. Harganya bomber jacket untuk wanita Rp 599 ribu.

Related Posts
1 daripada 239

Berbeda dengan Zara, Pull & Bear menjual jaket bomber serupa tetapi pada bagian leher warnanya juga hijau lumut. Harganya dibanderol lebih murah hanya Rp 659 ribu.

foto: istimewa
foto: istimewa

Jaket bomber yang sedang menjadi tren itu, sejatinya berawal dari seragam yang dikenakan prajurit militer, terutama Amerika. Sebelum masuk di lemari-lemari fesyen, jaket bomber digunakan pilot militer untuk berangkat perang.

Pilot-pilot pesawat tempur Perang Dunia I lah yang pertama mengenakannya. Mengutip Start Up Fashion, munculnya jaket itu adalah karena menerbangkan pesawat zaman dahulu tak seaman dan setertutup penerbangan masa sekarang.

Kebanyakan pesawat tidak punya kokpit tertutup. Sementara ia harus terbang tinggi dan cepat. Pilot jelas bakal kedinginan di udara. Untuk menjaga diri tetap hangat selama penerbangan, digunakanlah mantel kulit yang berat.

Penciptanya Royal Flying Corps di Belgia dan Perancis. Bahannya sengaja dibuat dari kulit, karena diyakini itu elemen terkuat menahan angin.

Hingga kini, bomber menjadi tren model jaket terutama setelah dikenakan Kanye West. Beberapa label ternama lainnya seperti Old Navy, H&M dan lainnya juga memiliki jaket model ini dengan cita rasa yang berbeda.

Tinggalkan komen