Take a fresh look at your lifestyle.

Tiket Konser Katy Perry Bertajuk WITNESS: The Tour Resmi Di Jual Hari Ini

0 1,552

Tiket Pesawat Murah Airy

foto : istimewa

Jakartakita.com – Penjualan tiket konser Katy Perry bertajuk WITNESS: The Tour yang rencananya bakal digelar tangggal 14 April 2018 mendatang di Indonesia Convention Exhibition (ICE), Tangerang, Banten resmi dimulai pada hari ini, 12 Desember 2017 melalui BookMyShow.

Dalam siaran pers yang diterima Jakartakita.com, Selasa (12/12/2017), disebutkan bahwa harga tiket dimulai dari Rp 900.000 hingga Rp 5.000.000 dengan rincian sebagai berikut;

Platinum, IDR 5,000,000

Festival A, IDR 4,000,000

Festival B, IDR 3,000,000

Gold, IDR 2,000,000

Related Posts
1 daripada 1,508

Silver, IDR 1,300,000

Bronze, IDR 900,000

Adapun tur bertajuk Witness: The Tour ini diselenggarakan dalam rangka mendukung album tebaru dari Katy Perry, Witness yang menduduki posisi puncak tangga musik Billboard 200 sejak dirilis 9 Juni 2017 melalui label musik Capitol Records.

Sedangkan konser kali ini merupakan konser Katy Perry untuk ketiga kalinya di Indonesia (Jakarta). Penyanyi yang terkenal lewat lagunya yang berjudul ‘Firework’ ini, sebelumnya pernah menggelar konser di Indonesia pada tahun 2012 dan 2015 lalu.

Konser kali ini diproduksi oleh AEG Presents, salah satu perusahaan penyelenggara pertunjukan live music terbesar di dunia.

Perusahaan ini didedikasikan untuk semua aspek pertunjukan langsung musik kontemporer, termasuk memproduksi dan mempromosikan tur konser global dan regional, acara musik dan festival terkenal di dunia.

AEG Presents mempromosikan lebih dari 8.000 pertunjukan setiap tahun di seluruh dunia.

Untuk jadwal lengkap dan informasi lebih lanjut kunjungi laman http://katyperry.com.

 


Tinggalkan komen