Ibra Cetak Hattrick, PSG Puncaki Ligue 1

Jakartakita.com – Zlatan Ibrahimovic menunjukkan kelasnya dalam pertandingan Ligue 1 antara tuan rumah Paris Saint-Germain dan Lorient yang berlangsung di Parc des Princes, Sabtu (21/3/2015) dini hari WIB. Penyerang andalan PSG itu mencetak hattrick untuk mengantarkan timnya meraih kemenangan 3-1.

Unggul cepat pada menit keempat lewat penalti Ibra, PSG mengendurkan serangan di babak kedua. Akibatnya mereka dihukum gol striker Lorient Jordan Ayew pada menit ke-67. Kebobolan gol membuat PSG kembali bermain agresif.

Hasilnya, Lamine Kone bermain ceroboh dan menjatuhkan gelandang PSG Javier Pastore di kotak penalti tim tamu pada menit ke-82. Ibra yang kembali menjadi algojo berhasil menjalankan tugasnya dengan baik. Penalti tersebut merupakan ketujuh kalinya Ibra sukses mencetak gol dari titik putih musim ini.

Ibra lalu menuntaskan hattrick-nya pada menit ke-90+1 setelah menyelesaikan umpan matang Marco Verrati.

Dengan kemenangan atas Lorient, PSG memuncaki klasemen sementara Ligue 1 dengan 59 poin, unggul satu poin dari Olympique Lyon di tempat kedua. Namun, PSG telah memainkan 30 pertandingan, sedangkan Lyon baru 29 pertandingan.

ligue 1pertandinganpsgsepakbolaZlatan Ibrahimovic
Comments (0)
Add Comment