Jakartakita.com – Di balik kelezatan sepotong dark chocolate, ternyata tersimpan khasiat bagi kesehatan otak. Dark chocolate memang bukan sembarang cokelat yang hanya menawarkan sensasi kelezatan yang manis legit.
Dark chocolate mengandung antioksidan atau flavonoidyang sangat baik untuk menangkal radikal bebas. Dark chocolate memiliki rasa yang sedikit pahit. Untuk itu, sebaiknya campurkan dark chcocolate dalam oatmeal atau susu skim. Selain itu, dark chocolate dapat membantu konsentrasi anda saat beryoga lebih fokus
Clinical dietician di Ohio State University Wexner Medical Center, Natalie Stephens, mengatakan bahwa ada cara lebih menyenangkan dan menyehatkan untuk meningkatkan konsentrasi. Salah satunya mengonsumsi cokelat.
Menurut penelitian yang diterbitkan dalam edisi terbaru jurnal NeuroRegulation, menyantap sepotong dark chocolate dapat mengembalikan fokus di siang hari. Dalam studi tersebut, Profesor Larry Stevens dari Northern Arizona University dan rekan-rekannya menjelaskan bahwa dark chocolate memiliki efek stimulan, seperti dapat meningkatkan aktivitas otak dan membuat seseorang lebih fokus.
Dark chocolate dapat meningkatkan kadar hormon serotonin dan endorpin yang berdampak pada konsentrasi tingkat tinggi. Selain itu, dark chocolate merupakan sumber antioksidan, vitamin, dan mineral seperti kalium, tembaga, dan magnesium. Semua nutrisi tersebut dapat bekerja untuk mengontrol tekanan darah.
Penelitian yang disponsori oleh Hershey Company ini dikatakan sebagai yang pertama dalam menyelidiki efek dari cokelat pada otak. Itu juga merupakan studi pertama yang menggunakan pencitraan scan electroencephalography (EEG) untuk mengukur aktivitas otak ketika seseorang melakukan tugas kognitif.
Semakin tinggi kadar kakao dalam cokelat, semakin tinggi dorongan yang diberikan terhadap otak untuk lebih berkonsentrasi.
Selain itu, cokelat yang mengandung 60 persen kakao memiliki senyawa yang disebut L-theanine, asam amino yang umum ditemukan dalam teh hijau yang bertindak sebagai pemberi efek tenang.