Ribuan Aparat Gabungan Siap Amankan Pilkada Tangsel

foto: istimewa

Jakartakita.com – Hari Rabu (9/12/2015),  Kota Tangerang Selatan (Tangsel) bakal menggelar Pilkada. Ribuan aparat gabungan siap amankan hajat demokrasi warga Tangsel.

Wakapolres Tangsel, Kompol Bachtiar Alfonso kepada wartawan, Selasa (8/12/2015) mengatakan, ada 2.251 personel, yang terdiri dari tiga kompi Brimob dan tiga kompi Sabhara dari Polda Metro Jaya, satu kompi dari Polres Tangerang kota, serta dari TNI 450 personel, sedangkan dari Polres Tangsel sendiri sebanyak 467 personel.

Ribuan personeltersebut nantinya akan disebar diseluruh Tempat Pemungutan Suara (TPS) yang ada, dan saat ini tercatat ada 2.245 TPS yang tersebar di 54 Kelurahan yang ada di kota Tangsel. Paling tidak ada ada dua personel yang akan mengawal lima TPS.

Tiap-tiap TPS tempat ketiga Calon Wali Kota mencoblos pun tidak ada pengamanan ekstra, karena tiap calon sudah mendapatkan pengawalan melekat oleh anggota Polri jauh sebelumnya.

aparat gabungankepolisianpilkadaPolres TangselTangerang SelatanTangsel
Comments (0)
Add Comment