Ingin Sehat? Mulai Hari Anda dengan Salad!

foto: istimewa

Jakartakita.com – Banyak orang yang memilih tidak sarapan demi suksesnya program diet. Padahal itu salah besar! Pasalnya, sarapan adalah waktu makan terpenting yang bisa menjadi energi untuk memulai hari.

Tak perlu makanan ‘berat’ untuk memulai hari. Semangkuk salad pun cukup memberikan asupan bergizi yang menjadi energi di pagi hari. Dan Anda tak perlu khawatir akan program diet Anda!

Berikut adalah manfaat makan salad untuk sarapan seperti dilansir dari Boldsky!

Mencegah osteoporosis

Sebuah penelitian mengungkap, bila Anda sarapan pagi dengan salad yang dibuat dari bayam atau lettuce dapat meningkatkan kesehatan tulang. Lebih dari itu, juga mencegah osteoporosis yang paling banyak dialami wanita.

Mencegah kanker

Buatlah menu salad yang dibuat dari campuran buah pir, strawberry, plum, buah persik, apel, wortel, tomat, paprika dan kacang polong. Menu ini dapat mencegah pertumbuhan sel kanker dalam jangka panjang.

Mencegah sembelit

Keuntungan lain dari mengonsumsi salad setiap pagi yaitu bisa mencegah rasa sembelit. Karena serat di dalam sayur dan buah-buahan, akan mencegah sembelit yang menyakitkan.

Menurunkan berat badan

Makan salad setiap pagi bikin perut kenyang tahan lama. Hal ini dapat membantu menurunkan berat badan dengan cepat.

Ingin sehat? Yuk, ganti sarapan Anda dengan salad!

breakfastsaladsarapan
Comments (0)
Add Comment