Siapkan Payung dan Jas Hujan, Jakarta Diprediksi Diguyur Hujan Sepanjang Hari

foto: istimewa

Jakartakita.com – Memasuki awal bulan Maret 2016. Cuaca ibu kota Jakarta dan kota penyangganya masih belum bersahabat. Hujan dengan intensitas ringan hingga sedang diprediksi bakal mengguyur Jabodetabek sepanjang hari.

Seperti dilansir situs Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG), Selasa (1/3/2016) pagi, hujan merata di seluruh wilayah Jabodetabek. Kondisi serupa akan bertahan hingga malam hari.

Suhu udara rata-rata wilayah Jakarta berkisar antara 22-31 derajat celsius. Kelembaban udara tertinggi mencapai 97 persen.

bekasiBMKGBogorDepokhujanJabodetabekjakartajas hujanmendungPayungPrakiraan CuacaTangerang
Comments (0)
Add Comment