Gol pertama Rodrigues tercipta memanfaatkan bola rebound hasil tendangannya sendiri yang sempat diblok kiper Persiba Alfonsius Kelvan. Sambil menjatuhkan diri Rodrigues menyambar bola yang melambung dengan sebuah tendangan.
Gol kedua dihasilkan Rodrigues setelah menerima umpan silang Asep Berlian dari sayap kanan dengan dada, lalu melakukan tendangan first time menggunakan kaki kiri. Sedangkan gol penuntas hattrick dengan mudah dicetak dengan sontekan memanfaatkan umpan matang Erick Weeks Lewis yang lolos dari jebakan offside. Persiba dapat membalas mendekati akhir pertandingan, lewat penalti Matsunaga
Jalannya pertandingan sempat tertunda akibat wasit Okie Dwi Putra mengalami gangguan pernapasan pada menit ke-56. Laga baru bisa dilanjutkan setelah ia diganti oleh wasit cadangan. Gangguan pernapasan yang menimpa Okie disebabkan asap flare yang dinyalakan para suporter tim tuan rumah.
Sementara itu dalam pertandingan ISC A sebelum berlangsungnya laga Madura United lawan Persiba, Persipura Jayapura memenangan drama sembilan gol lawan Barito Putera, dengan skor 5-4, di Stadion Mandala, Jayapura. Gol-gol Persipura diciptakan Yustinus Pae (3’), Boaz Solossa (51’, 60’), dan Feri Pahabol (68’, 88’), sedangkan gol-gol Barito dari hattrick Luis Junior (10’, 33’, 62’) dan sebiji gol Rizky Pora (21’).
Dengan kemenangan yang diraih, Persipura kini bertengger di peringkat empat klasemen dengan 11 poin dari enam laga, disusul MU satu peringkat di bawahnya dengan poin sama. Barito yang kalah tertahan di peringkat 12 dengan tujuh poin, Persiba di urutan 16 dengan lima poin.