Gol-gol Newcastle dihasilkan Ayoze Pérez (7′, 67′), Christian Atsu (45′), dan Matt Ritchie (65′ pen), sedangkan gol Preston dicetak Jordan Hugill (14’). Preston bermain dengan 10 pemain di lapangan sejak menit ke- 64 akibat kartu merah yang diterima Paul Gallagher akibat melakukan handsball di kotak penalti tim tamu.
Kemenangan yang diraih memastikan Newcastle minimal menyelesaikan musim di posisi kedua Divisi Championship, membuat tim asuhan pelatih Rafa Benitez promosi ke Liga Utama. Newcastle saat ini bertengger di posisi kedua dengan mengumpulkan 88 poin dari 44 laga Divisi Championship yang telah dijalani, hanya tertinggal empat poin dari Brighton & Hove Albion yang berada di puncak klasemen dan sebelumnya telah memastikan promosi ke Liga Utama.
Newcastle unggul sembilan poin dari Reading di peringkat tiga. Sebagian besar tim Divisi Championship hanya menyisakan dua pertandingan yang harus dijalani musim ini.