Jakartakita.com – Deputy Division Head PT Toyota-Astra Motor (TAM) Andri Widiyanto (tengah) didampingi para perwakilan dealer resmi Toyota di Medan mengibarkan bendera pelepasan Sebangsa Fun Trip yang diikuti 100 mobil Avanza dan Veloz, pada acara Avanza-Veloz Sebangsa, di Medan, Sabtu (10/8).
Selain di Medan, Avanza-Veloz Sebangsa yang memiliki rangkaian acara Sebangsa Festival, Sebangsa Fun Trip dan Sebangsa Seru juga akan berlangsung di 10 kota besar Indonesia lainnya hingga November 2019.
Festival yang baru pertama kali dilakukan Toyota ini merupakan wujud dari komitmen Toyota untuk memberikan apresiasi terbaik kepada masyarakat Indonesia, khususnya bagi pengguna Avanza dan Veloz yang penjualannya hingga kini mencapai lebih dari 1,75 juta, dan telah menjadi Part of Indonesia Greatness selama hampir 16 tahun terakhir.
“Senang sekali rasanya dapat merasakan secara langsung tingginya antusiasme pengguna Avanza-Veloz dan masyarakat kota Medan dalam mengikuti acara Avanza-Veloz Sebangsa ini. Kami bersyukur acara Avanza-Veloz Sebangsa ini dapat menghadirkan kegembiraan bagi seluruh pelanggan Toyota dan masyarakat Indonesia di kota Medan,” kata Andri Widiyanto, dalam siaran pers Sabtu (10/8).
Acara Avanza-Veloz Sebangsa di kota Medan dibuka dengan pelepasan ratusan peserta Sebangsa Fun Trip, dimana sebanyak 100 mobil Avanza dan Veloz melakukan perjalanan bersama mengelilingi kota Medan.
Di dalam perjalanan ini, peserta Sebangsa Fun Trip mengunjungi dua landmark kebanggan kota Medan, yaitu; Pantai Cermin dan Gereja Maria Annai Velangkanni.
Fransiscus Soerjopranoto, Executive General Manager TAM menambahkan, “Melalui Avanza-Veloz Sebangsa ini, kami ingin menegaskan komitmen dan konsistensi Toyota untuk senantiasa memberikan apresiasi terbaik kepada masyarakat Indonesia dari tahun ke tahun. Kami berharap, pelaksanaan Avanza-Veloz Sebangsa di 11 kota besar di Indonesia dapat diterima dengan baik oleh pelanggan dan masyarakat, sejalan dengan semangat Toyota mewujudkan kemajuan Indonesia bersama.”
Asal tahu saja, khusus bagi pelanggan yang mengikuti aktifitas Sebangsa Seru, memiliki kesempatan untuk memenangkan Grand Prize berupa 1 unit Toyota Veloz yang akan diundi pada akhir periode Sebangsa Seru.