Produk Skin Care JM Solution Hadirkan Solusi Agar Kulit Cerah dan Aman untuk Pemakaian

Jakartakita.com – Distributor skin care dan produk kecantikan asal Korea, JM Solution sudah satu tahun melayani konsumennya yang berada di Indonesia.

Perusahaan yang berada di bawah bendera PT. Prime Trade ini, menawarkan solusi bagi masyarakat Indonesia bagaimana memilih produk perawatan kulit yang bagus, namun aman untuk kulit.

Banyaknya kosmetik yang beredar di pasaran, membuat JM Solution tergerak untuk memberikan pelayanan terbaiknya di Indonesia.

“Kami berminat memulai bisnis kosmetik dan produk kecantikan asal Korea, khususnya untuk produk skin care karena banyaknya orang Indonesia yang menggunakan produk skin care sembarangan. Seperti steroid, jika lama digunakan akan membuat kulit bermasalah dan cukup lama dalam tahap penyembuhannya,” ucap Hur Young Soon atau biasa dipanggil Miss Ayu selaku Presiden Direktur JM Solution kepada Jakartakita.com yang berkesempatan berkunjung ke kantor distributor produk skin care JM Solution di kawasan Pancoran, Jakarta Selatan, Selasa (17/9) lalu.

Lebih lanjut, Miss Ayu mengungkapkan, masyarakat Korea lebih aware dengan perawatan kulit sejak dini, karena memang tekstur kulitnya lebih sensitif dibandingkan dengan kulit masyarakat Indonesia.

Hal ini dikarenakan di Korea terdiri dari 4 musim yang berbeda dibanding di Indonesia yang hanya 2 musim.

“Mulai dari anak kecil sudah menggunakan perlindungan kulit seperti skin care, untuk remaja juga menggunakan skin care untuk kulit remaja. Dan bayi pun juga menggunakan skin care khusus untuk bayi. Jadi memang, Korea selalu mencari terobosan baru dalam meningkatkan kualitas produk perawatan kulit sehingga kualitasnya semakin baik dari negara manapun. Selain tentunya harganya juga tidak terlalu mahal,” papar Miss Ayu.

“Semua kulit yang bermasalah adalah karena kurangnya kelembaban. Apalagi tinggal di negara Indonesia yang merupakan negara tropikal, meskipun tinggal lebih banyak diruangan ber-AC, namun kulit tetap perlu kelembaban. Karena tubuh manusia harus mencukupi 80% kadar air. Sehingga yang lebih penting adalah menjaga kondisi kulit tetap sehat dan terjaga kelembabannya,” ungkap Miss Ayu lebih lanjut.

Saat ini, lanjutnya, sudah ada 17 jenis produk perawatan kulit yang telah mendapat sertifikasi BPOM, diantaranya; masker honey luminious royal propolis, water luminous golden cocoon, krim wajah Golden cocoon home esthetic eye patch, BB Cream, pelembab kulit Aloe Vera Soothing Gel, dan pewarna bibir.

Untuk menjamin keaslian produk dari JM Solution, Miss Ayu menyarankan untuk membeli di gerai yang sudah menyediakan beberapa produk JM Solution, seperti; Century dan juga media online Sociolla dan Lavif.co.

“Kami menjamin kepuasan konsumen dan menjaga perlindungan bagi konsumen, karena banyaknya barang palsu yang beredar di e-commerce Indonesia. Saya heran, tadinya kok bisa lebih murah, ternyata palsu. Saya rasa pemerintah Indonesia harus membuat Undang-Undang Perlindungan Konsumen, agar produsen yang menjual barang palsu mendapat hukuman berat,” jelas Miss Ayu.

Kedepannya, jelas Miss Ayu, JM Solution sedang mempersiapkan lebih dari 20 item yang sedang dalam tahap proses sertifikasi BPOM.

Meski belum melalui proses sertifikasi halal, Miss Ayu menjamin produk-produk yang dihasilkan oleh JM Solution berasal bahan yang halal, karena hampir 99% produk kosmetik yang beredar di Korea tidak menggunakan essence babi karena dikhawatirkan dapat menyebabkan berbagai keluhan dan masalah kulit seperti alergi.

“Masyarakat Indonesia tidak perlu khawatir, di Korea baik produk makanan maupun kosmetik, jika ada kandungan tidak halal pasti akan ditulis dikemasan. Kami menjamin, produk kami tanpa menggunakan bahan dari babi,” tegas Miss Ayu.

Dengan adanya JM Solution, Misa Ayu berharap, masyarakat Indonesia lebih aware menjaga kesehatan dan kelembaban kulitnya.

JM Solution juga membuka peluang  masyarakat Indonesia untuk menjadi Reseller dengan syarat biaya pendaftaran sebesar Rp 100 ribu yang akan mendapatkan produk JM Solution dengan harga member.

Reseller juga berkesempatan mengumpulkan point dan dapat ditukarkan dengan produk atau mengumpulkan poin tersebut dengan jangka waktu satu tahun hingga mencapai 1000 point yang dapat ditukarkan dengan tour ke Korea untuk mengunjungi pabrik JM Solution. (Edi Triyono)

JM SolutionKoreaproduk kecantikanskin care
Comments (0)
Add Comment