Jakartakita.com – Pebalap Ducati Danilo Petrucci keluar sebagai juara MotoGP Perancis 2020 usai menjadi yang tercepat menuntaskan seluruh 26 putaran dalam balapan yang berlangsung di Sirkuit Bugatti, Le Mans, Minggu (11/10/2020).
Pebalap Italia yang start dari posisi ketiga tersebut dapat finis dalam waktu 45 menit 54,736 detik meski lintasan basah akibat diguyur hujan.
Kemenangan yang diraih merupakan kemenangan kedua pebalap berusia 29 tahun itu di ajang MotoGP, yang pertama musim ini.
Pebalap rookie tim Repsol Honda Alex Marquez yang start dari posisi ke-18 secara luar biasa finis di peringkat kedua dengan catatan waktu lebih lambat 1,273 detik dari Petrucci. Marquez untuk pertama kalinya naik podium di ajang MotoGP.
Pebalap tim Red Bull KTM Pol Espargaro yang start dari posisi ke-18 finis di peringkat tiga dengan catatan waktu lebih lambat 1,711 detik dari Petrucci. Rekan setim Petrucci, Andrea Dovizioso, finis di urutan empat.
Pebalap tim Petronas Yamaha Fabio Quartararo yang start dari pole position finis di urutan sembilan. Pebalap Yamaha Maverick Vinales finis di posisi 10.
Rekan setim Vinales, Valentino ‘The Doctor’ Rossi, terjatuh di putaran pertama akibat trek yang licin. Lima pebalap lainnya juga gagal menyelesaikan balapan akibat tergelincir di lintasan basah.