Kalahkan Inter 1-0 di Final, City Lengkapi Treble dengan Juarai Liga Champions

Jakartakita.com – Manchester City keluar sebagai juara Liga Champions 2022-23 usai mengalahkan Inter Milan dengan skor 1-0 dalam pertandingan final yang berlangsung di Stadion Olimpiade Ataturk, Istanbul, Turki, Minggu (11/6/2023) dini hari WIB.

Gol penentu kemenangan The Citizens dicetak Rodri pada menit ke-68 melalui sepakan kaki kanan menyambar bola liar di kotak penalti Inter.

Gelar juara Liga Champions yang diraih merupakan yang pertama bagi City sepanjang sejarah klub tersebut berdiri.

City musim ini berstatus treble-winners karena selain menjuarai Liga Champion juga menjadi pemenang Liga Inggris dan Piala FA.

Pelatih City Pep Guardiola menjadi pelatih pertama di dunia yang meraih dua kali treble-winners. Guardiola sebelumnya meraih treble-winners bersama Barcelona pada musim 2008-09.

Susunan Pemain

Manchester City: Ederson (kk 90’+4’); Dias, Ake, Akanji; Rodri, Stones (Walker 82’), Grealish, Silva, Gundogan, De Bruyne (Foden 36’); Haaland (kk 90’+2’)

Inter Milan: Onana (kk 90’+2’); Acerbi, Bastoni (Gosens 76’), Darmian (D’Ambrosio 84’); Calhanoglu (Mkhitaryan 84’), Barella (kk 59’), Brozovic, Dimarco, Dumfries (Bellanova 76’); Martinez, Dzeko (Lukaku 57’(kk 83’))

cityinterliga champions
Comments (0)
Add Comment