Take a fresh look at your lifestyle.

Ibra Torehkan Gol ke-57 Bagi Swedia

0 739
foto: afp
foto: afp

Jakartakita.com – Striker bengal Zlatan Ibrahimovic makin memantapkan dirinya sebagai pemain depan tersubur Swedia. Pemain PSG itu menorehkan gol ke-57 bagi negaranya tersebut, dalam laga kualifikasi Euro 2016 Grup G antara Swedia melawan tuan rumah Liechtenstein yang berlangsung di Rheinpark Stadion, Sabtu (10/10/2015) dini hari WIB. Gol Ibra pada menit ke-55 dan Marcus Berg pada menit ke-18 menghantarkan kemenangan 2-0 bagi Swedia.

Related Posts
1 daripada 3,595

Ibra kini telah unggul 14 gol dari mantan striker andalan Swedia era ’20 dan ’30-an, Sven Rydell. Ia juga unggul 21 gol atas mantan striker AC Milan Gunar Nordahl, dan unggul 22 gol atas mantan striker Glasgow Celtic dan Barcelona, Henrik Larsson.

Dengan kemenangan yang diraih, Swedia yang berada di peringkat ketiga klasemen mengumpulkan 15 poin dari sembilan pertandingan kualifikasi. Mereka tertinggal dua poin dari Rusia di peringkat kedua. Tim Beruang Merah dini hari tadi mengalahkan tuan rumah Moldova 2-1 di Republican Stadium dini hari tadi. Gol-gol Seregey Ignashevich pada menit ke-59 dan Arten Dzyuba pada menit ke-79 hanya bisa dibalas Moldova lewat gol Eugeniu Cebotaru pada menit ke-85.

Puncak klasemen Grup G masih menjadi milik Austria dengan 25 poin. Austria yang telah memastikan diri lolos ke Euro 2016 dini hari WIB tadi mencuri kemenangan 3-2 di kandang Montenegro, Stadion Pod Goricom. Gol-gol Austria dihasilkan Marc Janko (55’), Marko Arnautovic (81’), dan Marcel Sabitzer (90’+2’). Sedangkan gol-gol tuan rumah dicetak Mirko Vucinic (32’) dan Fatos Beqiraj (68’).

Tinggalkan komen