Take a fresh look at your lifestyle.

Ini Dia Skuat Perancis untuk Piala Dunia 2018!

0 1,703

Jakartakita.com – Pelatih tim nasional sepakbola Perancis, Didier Deschamps, pada Kamis (17/5/2018) telah merilis daftar skuat untuk ajang Piala Dunia 2018 yang berlangsung di Rusia mulai 14 Juni mendatang.

Banyaknya pemain berkualitas yang layak bermain untuk Les Bleus, seperti dilansir ESPN Soccer, membuat Deschamps harus mengenyampingkan nama-nama seperti Anthony Martial (Manchester United), Alexander Lacazette (Arsenal), Moussa Sissoko (Tottenham Hotspur), Kingsley Coman (Juventus), dan Wissam Ben Yedder (Sevilla). Para pemain ini harus puas hanya masuk daftar reserve. 

Deschamps lebih memilih Kylian Mbappe, Olivier Giroud, Antoine Griezmann, Ousmane Dembele, Nabil Fekir, dan beberapa nama lainnya sebagai andalan di lini depan Perancis. Sedangkan untuk lini tengah, Deschamps mengandalkan Paul Pogba, Blaise Matuidi, Corentin Tolisso, N’Golo Kante, dan Steven Nzonzi.

Gelandang serang Olympique Marseille Dimitri Payet harus mengubur keinginannya bermain di Piala Dunia 2018 setelah mengalami cedera dalam pertandingan final Liga Eropa 2018.

Di lini belakang, Deschamps telah menetapkan delapan nama yang dibawa ke Rusia, termasuk bek VfB Stuttgart Benjamin Pavard yang tampil apik di ajang Bundesliga dan bek Atletico Madrid Lucas Hernandez yang turut membawa timnya menjuarai Liga Eropa musim ini.

Untuk posisi penjaga gawang, kiper Tottenham Hotspur Hugo Lloris masih menjadi andalan Deschamps. Kiper Olympique Marseille Steve Mandanda dan kiper Paris Saint-Germain Alphonse Areola menjadi cadangan bagi Lloris.

 

Related Posts
1 daripada 3,596

Skuat Perancis untuk Piala Dunia 2018:

Kiper: Hugo Lloris (Tottenham Hotspur), Steve Mandanda (Marseille), Alphonse Areola (Paris Saint-Germain)

Bek: Djibril Sidibe (Monaco), Benjamin Pavard (Stuttgart), Adil Rami (Marseille), Raphael Varane (Real Madrid), Samuel Umtiti (Barcelona), Presnel Kimpembe (Paris Saint-Germain), Benjamin Mendy (Manchester City), Lucas Hernandez (Atletico Madrid)

Gelandang: Paul Pogba (Manchester United), Blaise Matuidi (Juventus), Corentin Tolisso (Bayern Munich), N’Golo Kante (Chelsea), Steven Nzonzi (Sevilla)

Depan: Kylian Mbappe (Paris Saint-Germain), Olivier Giroud (Chelsea), Antoine Griezmann (Atletico Madrid), Ousmane Dembele (Barcelona), Florian Thauvin (Marseille), Thomas Lemar (Monaco), Nabil Fekir (Lyon)

 

Reserve: Mathieu Debuchy (Saint-Etienne), Anthony Martial (Manchester United), Moussa Sissoko (Tottenham Hotspur), Alexandre Lacazette (Arsenal), Wissam Ben Yedder (Sevilla), Lucas Digne (Barcelona), Kingsley Coman (Bayern Munich), Benoit Costil (Bordeaux), Adrien Rabiot (Paris Saint-Germain), Mamadou Sakho (Crystal Palace), Kurt Zouma (Chelsea)

Tinggalkan komen