Take a fresh look at your lifestyle.

Atasi Rambut Rontok dengan Ini

0 1,329

stylecraze.com
stylecraze.com

Jakartakita.com : Setiap harinya rambut mengalami kerontokan sekitar 60-80 helai. Namun Anda patut waspada bila jumlah kerontokan melebihi batas normal. Mungkin agak sulit menghitung setiap helai rambut Anda yang jatuh. Namun kalau Anda mulai menyadari rambut Anda mulai menipis dan hampir setiap hari menemukan helaian rambut yang merupakan mahkota terutama bagi wanita itu berceceran dimana-mana.

 Apa jadinya bila rambut yang menjadi mahkota wanita

Rambut rontok tidak terjadi begitu saja, beberapa penyebab kerontokan rambut antara lain stres, pola makan yang buruk, konsumsi obat-obatan, polusi, perubahan hormon, pemakaian hairdryer atau catok yang dapat melemahkan protein rambut, sehingga mudah lepas dari akarnya dan anemia.

Jangan tunggu sampai kepala Anda botak untuk mengatasi kerontokan rambut. Pastikan Anda melakukan langkah berikut ini agar terhindar dari kerontokan rambut:

·         Tidak mengikat rambut terlalu kencang. Ikatan rambut yang terlalu kencang dapat menarik akar rambut dan melemahkannya.

·         Tidak terlalu sering keramas. Minyak alami yang dihasilkan kulit kepala untuk melindungi helai rambut akan terkikis oleh shampo. Cukup keramas 2 hari sekali, gunakan conditioner untuk mengurangi kusut pada rambut dan agar mudah disisir..

·         Tidak menyisir saat rambut basah. Rambut yang basah memiliki akar yang lebih rapuh.

·         Hindari memakai hairdryer atau catok secara berlebihan.

·         Perawatan Minyak Alami. Untuk mendapatkan rambut yang kuat, tidak mudah patah dan rontok, lakukan perawatan alami yang telah terbukti dari generasi ke generasi. Pemakaian minyak zaitun atau minyak kelapa pada rambut terbukti dapat membuat rambut lebih sehat, kuat dan berkilau. Lakukan perawatan ini sekali dalam seminggu dan buktikan hasilnya.

·         Atasi anemia. Dengan mengkonsumsi makanan alami yang mengandung zat besi dan suplemen penambah darah Sangobion Kapsul.

(Risma)

Tinggalkan komen