Take a fresh look at your lifestyle.

Resep Ta’jil: Pudding Ubi Ungu

0 1,373
dok: resepkue
dok: resepkue

Jakartakita.com: Selain merupakan sumber karbohidrat yang mengenyangkan.Ternyata ubi ungu juga memiliki khasiat yang baik untuk kesehatan, karena di dalam warna ungu tersebut tedapat sebagai antioksidan yang dapat menyerap racun, dapat membantu kekebalan tubuh, serta menghambat penggumpalan sel-sel darah. Selain itu, ubi juga mempunyai prebiotik, oligosakarida, dan kadar Glycemic Index rendah.

Bosan dengan hidangan pembuka puasa yang itu-itu saja.Tidak ada salahnya mencoba resep ta’jil sehat yang tak kalah lezatnya dengan kolak dan aneka minuman dingin.

Bahan pudding:

100 gr ubi ungu kukus lalu haluskan

100 gr gula pasir

1/2 sendok teh vanili bubuk

1/2 sendok teh garam

1 bungkus agar agar putih

Related Posts
1 daripada 225

700 ml susu cair

Bahan vla:

150 ml santan kental dari ½ butir kelapa parut

130 ml susu cair

80 ml susu kental manis

130 ml air

2 sdt tepung maizena, larutkan dalam 1 sdm air

Cara Membuat :

  • Campurkan gula, vanili, garam, agar agar, susu, aduk sampai semuanya tercampur rata secara sempurna. Kemudian tambahkan dengan ubi yang telah di haluskan.
  • Masak di atas api sedang sambil terus di aduk sampai mendidih, lalu angkat.
  • Lalu segera tuang ke dalam cetakan puding, hilangkan uap panasnya, kemudian taruh dalam lemari es hingga keras dan siap untuk di sajikan.
  • Saus: Masak santan bersama susu cair, susu kental manis,  dan larutan maizena di atas api kecil hingga panas. Masukkan air. Aduk hingga mengental. Angkat. Simpan di lemari es hingga dingin.
  • Hidangkan pudding ubi ungu dengan saus.

(Risma)

Tinggalkan komen