Himpunan Alumni IPB Gelar Kampanye “Ayo Makan Ikan”
Jakartakita.com – Kemarin, minggu (30/11/2014), ribuan alumni IPB beserta masyarakat turun ke jalan untuk mengampanyekan gerakan “Ayo Kita Makan Ikan” pada acara Jalan dan Sepeda Santai di Parkir Timur Senayan, Jakarta.
Acara Jalan dan Sepeda Santai ini adalah bagian dari kampanye “Ayo Kita Makan Ikan” dalam rangka memperingati Hari Ikan Nasional (Harkannas). Berbagai acara digelar guna meramaikan kampanye ini, di antaranya Street Campaign, Festival Perikanan Nusantara, Gebyar PAUD (Pendidikan Anak Usia Dini) Makan Ikan, dan festival kuliner ikan.
Dalam festival kuliner ikan, dipamerkan beragam produk olahan dari hasil laut, dari hasil olahan yang sudah dikenal seperti bakso ikan, nugget ikan, pempek, dan sebagainya hingga yogurt rumput laut, snack, dan produk olahan kreatif lainnya.
Kampanye gerakan ‘Ayo Kita Makan Ikan’ yang diselenggarakan atas kerjasama Himpunan Alumni IPB HA-IPB dengan Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan IPB (FPIK) bertujuan untuk mendorong peningkatan gizi masyarakat dan kecerdasan (IQ/intelligence quotient) secara nasional.
Dekan FPIK IPB Indra Jaya menuturkan, kandungan nutrisi ikan sangat lengkap dan berperan dalam merangsang pertumbuhan serta
perkembangan otak anak, sehingga konsumsi ikan diyakini dapat meningkatkan kecerdasan.
Indra Jaya juga menyatakan berdasarkan data internasional, IQ kumulatif rakyat Indonesia masih kalah jika dibandingkan negara lain di ASEAN. Oleh karena itu, HA IPB dan FPIK IPB mencoba mendorong agar masyarakat meningkatkan konsumsi ikan demi kemajuan bangsa.