Take a fresh look at your lifestyle.

Elevenia Umumkan Pemenang Mobil Undian Perayaan 1 Tahun

0 969

Tiket Pesawat Murah Airy

foto: istimewa
foto: istimewa

Jakartakita.com –  Elevenia mengumumkan secara resmi pemenang program Belanja dapat Mobil selama bulan Maret 2015 lalu. Bertempat di kantor Elevenia, penyerahan hadiah ini dilakukan secara langsung oleh James Lee selaku CEO Elevenia.

Adalah Purwanengseh, salah satu member elevenia yang beruntung mendapatkan hadiah Toyota Etios dari gelaran Elevenia 1st anniversary di bulan Maret 2015 lalu.

Related Posts
1 daripada 6,448

“Senang sekali mendapatkan hadiah mobil ini, saya benar-benar tidak menyangka dan sampai tidak bisa tidur ketika dihubungi Elevenia,” ujar Purwanengseh dengan raut muka yang sumringah.

Diketahui sebelumnya, bahwa dalam perayaan ulang tahun yang pertama, Elevenia menggelar program belanja berhadiah mobil Toyota Etios dan voucher belanja bagi para member yang berbelanja minimum Rp50.000,- di elevenia.

“Selanjutnya, para member tadi akan mendapatkan satu nomor tiket yang akan diundi sebagai salah satu pemenang dari Toyota Etios dan voucher belanja elevenia sebesar 1 juta rupiah,” ujar Madeleine Ong De Guzman, Vice President Marketing Elevenia.

Lebih lanjut dikatakan Madeleine, bahwa program ini merupakan bentuk terima kasih elevenia kepada para member yang telah setia dalam kurun waktu satu tahun terakhir. Adapun pengundian hadiah dilakukan pada hari Selasa, (7/4/2015), dihadapan notaris Heidi Ratnawati Porwalya SH, dan hadiah diberikan secara simbolis pada hari Jumat, (10/4/2015).

 


Tinggalkan komen