Take a fresh look at your lifestyle.

Ahok: PRJ Monas Tahun Ini Ditiadakan

0 1,134

Tiket Pesawat Murah Airy

foto: istimewa
foto: istimewa

Jakartakita.com – Basuki Tjahaja Purnama (Ahok), Gubernur DKI Jakarta, mengatakan secara langsung, bahwa perayaan Pekan Raya Jakarta (PRJ) di Monas tidak ada. Tidak seperti 2 tahun lalu.”Tidak ada PRJ Monas sama sekali,” Tandas Ahok di Balaikota, Jakarta, Jumat (29/5/2015).

Ahok mengatakan, Pemprov DKI Jakarta dulu memang sempat menggelar PRJ tandingan, itu karena ingin menunjukkan taman dan trotoar boleh saja digunakan untuk berjualan pedagang kaki lima (PKL). Namun sebelumnya harus ditata dengan baik dulu.

Related Posts
1 daripada 5,163

“Anda pernah lihat iklan tukang bakso pakai gerobak tiba – tiba ada di tengah pasangan suami istri yang sedang tidur? Nah begitulah PKL. Artinya, PKL sudah pasti ingin mendekatkan diri ke tempat yang ramai, tempat yang ramai itu seperti di taman dan trotoar, jembatan penyeberangan,” tandas Ahok.

Ahok pun tak memungkiri trotoar dan taman dapat dijadikan tempat PKL berdagang. Namun harus diatur dengan baik, agar nanti tidak menimbulkan kemacetan dan mengganggu para pejalan kaki.

Ahok sangat ingin menata dengan baik dan terstruktur para PKL di Jakarta. Dia tidak peduli dengan berbagai pihak yang marah karena penataan yang dilakukannya itu.

“Tapi niat kita tetap untuk menolong PKL supaya punya tempat jualan. Karena yang paling mahal di Jakarta itu apa? Tempat kan. Nah makanya kita arahkan di masing-masing wilayah,” tegas Ahok.

Tinggalkan komen