Take a fresh look at your lifestyle.

Van Persie Disambut Bak Pahlawan di Istanbul

0 967

Tiket Pesawat Murah Airy

van persie fenerJakartakita.com – Striker asal Belanda Robin van Persie mungkin kurang bertaji dalam mengarungi Liga Inggris musim 2014-15 bersama Manchester United. Namun itu tidak membuatnya dilupakan orang, seperti yang terlihat di Turki.

Van Persie mendapat sambutan bak pahlawan saat tiba di Istanbul Minggu (12/7/2015) waktu setempat. Ia dikabarkan media lokal maupun internasonal akan menyelesaikan segala urusan berkaitan dengan kepindahannya ke Fenerbahce.

Para fans Fenerbahce mengelu-elukan kedatangan ‘sinyo Londo’ ini di bandara Ataturk. Van Persie pun membalas dengan senyuman, tak lupa ia menyalami beberapa fans yang beruntung. Ia melakukannya dengan balutan syal klub Fenerbahce di lehernya.

Related Posts
1 daripada 3,597

Pihak MU belum merilis pernyataan resmi terkait masa depan Van Persie. Pelatih Louis Van Gaal pun belum mau menyebut tim Setan Merah akan kehilangan salah satu andalannya di lini depan.

“Ketika ia telah benar-benar meninggalkan klub, Anda akan mendengarnya dari Manchester United. Saat ini belum ada pernyataan seperti itu,” kata Van Gaal seperti dikuti ESPN Soccer.

Van Persie mencetak 30 gol untuk MU saat tim tersebut memenangi Liga Inggris musim 2012-13, setelah ia pindah dari Arsenal dengan banderol transfer 24 juta pound sterling. Namun setelah itu ketajamannya berkurang akibat berbagai cedera yang diderita. Musim lalu ia hanya menyumbang 10 gol dalam 29 penampilan bersama MU.


Tinggalkan komen