Take a fresh look at your lifestyle.

Sutiyoso : Jakarta Ibarat Hutan Belantara Yang Diisi Binatang Buas, Mesti….

0 986
Sutiyoso
foto : istimewa

Jakartakita.com – Di sela-sela acara open house Lebaran di rumahnya di bilangan Cibubur, Jakarta Timur, Jumat (17/7/2015) siang, Sutiyoso, mantan Gubernur DKI Jakarta yang kini menjabat Kepala Badan Intelejen Negara (BIN) mengatakan, Jakarta sebagai ibu kota negara memiliki masalah yang kompleks.

“Persoalan di Jakarta, tidak mungkin bisa diselesaikan hanya dengan satu gubernur,” ujar Sutiyoso.

Related Posts
1 daripada 5,706

Dijelaskan, pembangunan di Jakarta harus berkelanjutan dan berkesinambungan. Mantan Pangdam Jaya ini pun optimis Pemprov DKI Jakarta di bawah kepemimpinan Basuki T Purnama (Ahok) dan Djarot Saiful Hidayat mampu menyelesaikan masalah di ibu kota yang belum rampung.

“Seperti masalah banjir yang akan berkurang banyak. Lalu lintas juga sebentar lagi kan akan dibangun transportasi massal untuk melengkapi yang pernah dibangun dulu,” ungkapnya.

Sutiyoso pun menyampaikan pesan khusus untuk Ahok dan Djarot bahwa Jakarta ibarat hutan belantara yang diisi oleh binatang buas. “Jadi, saya pesan gubernur sama wagub lebih buas,” jelasnya.

 

Tinggalkan komen