Tukang Asah Pisau
(Sebuah tulisan inspiratif dari Tommy Ristanto, sang wartawan senior)
Sumpah, baru tahu bahwa ada profesi khusus tukang ngasah pisau agar lebih tajam. Dulu setahuku kalo punya pisau tumpul ya diasah pakai batu asahan, dan kalo udah gak bisa ditajamkan juga berarti saatnya di museumkan…
Ceritanya pagi ini saya sedang bersiap keluar rumah saat melihat Pak Tua ini di depan rumah tetangga. Saya dekati karena penasaran dengan aktivitas yang sedang dilakukannya, ternyata beliau bekerja sebagai tukang asah pisau.
Tiba-tiba pikiran saya langsung tertuju pada pisau putih yg sudah “kedhul” di rumah. Lha wong untuk ngupas pepaya aja udah susah, jadi sempat hampir dibuang karena beberapa minggu lalu udah ada gantinya.
Kembali ke Pak Tua lagi. Namanya Pak Parwoto. Saat kusapa, senyumnya langsung mengembang dan memperlihatkan satu-satunya gigi depan yg masih tersisa. Bukti otentik itu juga membuat kita akan yakin dengan pengakuannya bahwa ia sudah 81 tahun (dan tetap mau bekerja) menjadi tukang asah pisau dan pekerjaan lainnya. Berkeliling daru satu permukiman ke permukiman lainnya.
“Dari pada gini mas…”
Pak Parwoto memperagakan telapak tangannya yang menengadah dan disodorkan ke arah saya.
Ia tidak mau mengemis!!
Ia juga tidak mau hanya mengandalkan pada anak-anaknya.
Sobat, kira-kira bisa nebak berapa tarif jasa untuk menajamkan satu pisau ??
20 ribu ??
10 ribu ??
5 ribu ??
Nooo….. cuma 3 ribu rupiah…..!!!
O.M.G…..
*Pagi ini saya belajar dari Pak Parwoto, bahwa dalam kondisi apapun tidak alasan bagi kita untuk berhenti berkarya/berusaha dan hanya mengandalkan belas kasihan orang lain…
*Pagi ini saya belajar dari Pak Parwoto, bahwa banyak peluang usaha yang bisa kita jalankan asal kita tidak terkungkung gengsi.
*Pagi ini saya belajar dari Pak Parwoto, bahwa ia yang telah renta masih sangat bersemangat menjemput rezeki di kala hari masih sangat pagi….
Ohhh…. bukankah burung yang terbang paling pagi akan mendapatkan cacing paling besar ???
Sampai ketemu lagi Pak…
Semangat pagi sobat….