Gol Medel Jadi Penentu Kemenangan Inter Atas Roma
Jakartakita.com – Gol semata wayang Gary Medel pada menit ke-31 laga Serie A antara Inter Milan dengan AS Roma menjadi penentu kemenangan Nerazzurri atas tamunya tersebut di Stadio Giuseppe Meazza, Minggu (1/11/2015) dini hari WIB. Berkat gol Medel, Inter jadi merebut puncak klasemen Serie A dari tangan Roma. Inter kini mengumpulkan 24 poin dari 11 laga, unggul satu poin dari AS Roma.
Pada menit kedelapan peluang pertama Inter tercipta. Tembakan roket yang diluncurkan Fredy Guarin dari jarak 35 meter masih bisa ditangkap kiper Roma Wojciech Szczesny. Tujuh menit kemudian, sundulan Edin Dzeko terhadap crossing Lucas Digne diselamatkan kiper Inter Samir Handanovic. Pada menit ke-23, tembakan Maicon ditangkap Szczesny.
Medel lalu sukses menjebol gawang sang kiper delapan menit kemudian. Tendangan Medel dari luar kotak penalti Roma setelah menerima umpan Stevan Jovetic tak dapat dihentikan Szczesny masuk ke gawang yang dikawalnya.
Di babak kedua Roma lebih agresif menyerang sedangkan Inter cenderung bertahan. Akibatnya peluang demi peluang diciptakan Il Lupi ke gawang Inter. Mereka juga dominan menguasai bola.
Pada menit ke-52 sundulan Dzeko terhadap umpan silang Miralem Pjanic dapat ditangkap Handanovic, demikian juga sepakan jarak jauh Antonio Rudiger.
Rentetan serangan lalu dilakukan Roma mulai pada menit ke-61. Tembakan Mohamed Salah disusul tendangan jarak jauh Pjanic dimentahkan Handanovic. Sang kiper kemudian berturut-turut menangkis dua tendangan Salah dan sebuah sepakan Pjanic.
Setelah itu tembakan Marcelo Brozovic pada menit ke-75 dapat diselamatkan Szczesny. Sampai laga usai, gol Medel menjadi satu-satunya gol yang terjadi.