Take a fresh look at your lifestyle.

Go-Jek Luncurkan Layanan Beli Tiket

0 1,158

Tiket Pesawat Murah Airy

foto: istimewa
foto: istimewa

Jakartakita.com – Meski sudah punya seabrek layanan, Go-Jek masih ingin terus mengembangkan layanannya demi menjangkau masyarakat luas. Kali ini, Go-Jek meluncurkan layanan terbarunya yang diberi nama Go-Tix. Lewat Go-Tix, masyarakat bisa memesan  tiket berbagai acara lewat aplikasi Go-Jek.

Selain memesan, Go-Tix juga menyediakan layanan antar tiket baik ke alamat pengguna atau ke lokasi acara, dengan syarat jarak yang ditempuh tidak lebih dari 25 kilometer, dan lokasinya masih berada di Jakarta.

Related Posts
1 daripada 5,045

Selain menjual tiket, Go-Tix juga menyediakan informasi acara-acara apa yang akan digelar di Jakarta. Pengguna juga bisa memesan Go-Ride untuk mengantarkannya ke lokasi acara.

Tiket yang dijual berada di tab On Sale di bagian atas. Saat ini, Go-Tix baru menyediakan tiga event acara yang bisa dipesan tiketnya.

Perlu diketahui, Go-Tix menjadi layanan kesepuluh yang diperkenalkan oleh Go-Jek, selain Go-Ride, Go-Send, Go-Food, Go-Mart, Go-Busway, Go-Box, dan tiga layanan yang masih bersifat Beta yaitu Go-Clean, Go-Glam, dan Go-Massage.

Tinggalkan komen