Spurs Curi Kemenangan 3-0 di Carrow Road
Jakartakita.com – Tottenham Hotspur mencuri kemenangan 3-0 dalam lawatannya ke kandang Norwich City, Stadion Carrow Road, dalam pertandingan Liga Inggris yang berlangsung pada Rabu (3/2/2016). Gol-gol kemenangna Spurs diciptakan Dele Alli (2’) dan Harry Kane (30’ pen, 90’).
Raupan poin penuh di kandang lawan membawa Spurs naik ke peringkat tiga klasemen menggeser Arsenal. Spurs kini mengoleksi 45 poin dari 24 pertandingan. Norwich yang tumbang di partai kandang tertahan di peringkat 17 dengan 23 poin.
Spurs hanya butuh 96 detik untuk bisa unggul dalam pertandingan ini. Tendangan mendatar Christian Eriksen dari dalam kotak penalti Norwich dapat ditepis kiper Declan Rudd, lalu bola rebound disambar Alli menjadi gol. Gol ini merupakan gol ketujuh pemuda berusia 19 tahun tersebut dalam 22 pertandingan bersama Spurs.
Pada menit ke-17 pemain Korea Selatan Son Heung-Min hampir menggandakan keunggulan Spurs. Sayang tembakannya hanya menerpa tiang gawang kanan Norwich.
Keunggulan Spurs baru bertambah saat laga berjalan setengah jam, dari penalti Kane. Penalti diberikan wasit Kevin Friend setelah Alli yang berusaha menyambar bola rebound tendangan Kane yang sempat ditangkis Rudd dilanggar Sebastien Bassong di kotak penalti Norwich. Empat menit berselang Kane melepaskan tendangan yang mengenai tiang gawang kanan tim tuan rumah.
Saat turun minum Alli merasa tidak enak badan, sehingga di babak kedua ia digantikan Nacer Chadli. Tanpa adanya Alli, permainan Spurs tak seagresif babak pertama, sehingga Norwich bisa mengembangkan permainan.
Pada menit ke-52 sundulan Steven Naismith terhadap umpan silang Matt Jarvis melebar dari gawang Spurs yang dikawal kiper Hugo Lloris. Tiga menit berselang tembakan Naismith diselamatkan sang kiper. Setelah itu Bassong sempat menceploskan bola ke gawang Spurs, tapi tak ada gol terjadi karena ia telah berada dalam posisi offside.
Mendekati akhir pertandingan, serangan Spurs kembali berbahaya. Pada menit ke-82 tembakan Kane menyambar tiang gawang kanan Norwich. Lalu gol ketiga Spurs ditorehkan Kane pada menit ke-90 setelah memanfaatkan bola yang terlepas dari penguasaan Martin Olsson akibat sontekan Eriksen.
Susunan Pemain
Norwich City: Rudd; Bassong (booked 29’), Klose, Olsson, Pinto; Howson, Jarvis (Jerome 70’), Mulumbu, Tettey (booked 89’); Naismith (Ofoe 74’), Mbokani
Tottenham Hotspur: Lloris; Walker, Rose (booked 88’), Alderweireld (booked 58’), Wimmer; Heung-Min (Carroll 70’), Dier, Dembele, Alli (Chadli 45’), Eriksen (Lamela 90’); Kane