Take a fresh look at your lifestyle.

Newcastle Keluar dari Zona Degradasi Usai Tundukkan WBA

0 795

Tiket Pesawat Murah Airy

foto: espn
foto: espn
Jakartakita.com – Keberhasilan menundukkan tim tamu West Bromwich Albion dengan skor tipis 1-0 berkat gol Aleksandar Mitrovic pada menit ke-32 dalam pertandingan Liga Inggris yang berlangsung di Stadion St James’ Park, Sabtu (6/2/2016) membawa Newcastle United keluar dari zona degradasi. The Magpies kini di peringkat 17 dengan 24 poin dari 25 pertandingan.

Newcastle menggeser Norwich City ke peringkat 18, setelah pada waktu bersamaan The Canaries kalah 0-2 di kandang Aston Villa, Stadion Villa Park, akibat gol-gol Joleon Lescott (45′) dan Gabriel Agbonlahor (51′). Norwich mengumpulkan 23 poin, sedangkan Villa yang menempati juru kunci kini dengan 16 poin. WBA yang kalah di St James’ Park di urutan 14 dengan 29 poin.

Sementara itu di Liberty Stadium, tuan rumah Swansea City meraih hasil seri 1-1 melawan Crystal Palace. Swansea sempat unggul lewat gol Gylfi Sigurdsson (13′), lalu Palace menyamakan kedudukan melalui gol Scott Dann (47’). Hasil imbang membawa Palace di peringkat 12 dengan 32 poin, Swansea di posisi 16 dengan 27 poin.

Newcastle tampil dominan sepanjang pertandingan, mampu menguasai bola mencapai 69 persen dari waktu. Penguasaan bola dapat dimaksimalkan Newcastle menjadi tujuh peluang mengarah ke gawang WBA, sekaligus membatasi tim tamu hingga tak mampu menciptakan satu tembakan pun ke gawang Newcastle yang dikawal Robert Elliot.

Related Posts
1 daripada 3,596

Baru lima menit laga berjalan, Andros Townsend menerima umpan Georginio Wijnaldum lalu meluncurkan tembakan keras dari luar kotak penalti WBA. Kiper Ben Foster dengan sigap mementahkan tembakan tersebut. Dari tendangan sudut setelah itu, Foster memblok tembakan Steven Taylor. Pada menit ke-24 Jonjo Shelvey melakukan tembakan jarak jauh yang bisa dihentikan Foster.

Gawang Foster akhirnya bobol pada menit ke-32 oleh Mitrovic. Striker Serbia bertubuh tinggi besar ini mengejar umpan terobosan Shelvey lalu menyarangkan bola ke gawang WBA dengan tembakan dari luar kotak penalti.

Di babak kedua Newcastle memiliki dua peluang menambah keunggulan. Tapi upaya Mitrovic dan Wijnaldum bisa dimentahkan Foster.

Susunan Pemain
Newcastle United: Elliot; Coloccini, Aarons, Janmaat, Taylor; WIjnaldum, Shelvey, Sissoko (Saivet 90’), Tiote, Townsend (Perez 88’); Mitrovic

West Bromwich Albion: Foster; Olsson (booked 83’), Chester (booked 63’), McAuley (booked 47’), Dawson; Yacob, Gardner (Berahino 45’), McClean, Fletcher, Sandro (Pritchard 45’); Anichebe (Rondon 74’)

Tinggalkan komen