Take a fresh look at your lifestyle.

Pemerintah Genjot Penerimaan Pajak dari WP Orang Pribadi Hingga Dua Kali Lipat

0 1,028

Tiket Pesawat Murah Airy

pajak
foto : istimewa

Jakartakita.com – Menteri Keuangan, Bambang Brodjonegoro mengungkapkan bahwa pada tahun 2016 ini, Pemerintah meminta semua petugas pajak bekerja keras mengejar pajak dari WP (wajib pajak) orang pribadi.

Bahkan, mereka dibebani target penerimaan PPh tahun 2016 sebesar Rp 18 triliun.

“Kita targetkan naik dua kali lipat,” kata Bambang, Selasa (8/3/2016) di Jakarta.

Related Posts
1 daripada 6,492

Lebih lanjut dijelaskan, minimnya penerimaan Pajak Penghasilan (PPh) orang pribadi di tahun 2015 lalu, yang hanya mencapai Rp 9 triliun, menjadi alasan Pemerintah untuk mengejar pajak dari WP (wajib pajak) orang pribadi.

Asal tahu saja, dari jumlah masyarakat yang memiliki Nomor Pokok Wajib Pajak (NPWP) sebanyak 27 juta orang, ‘hanya’ sekitar 10 juta diantaranya yang melaporkan Surat Pemberitahuan Tahunan (SPT).

“Dari yang menyampaikan SPT tersebut, hanya 900.000 orang yang telah membayar pajak dengan benar,” ungkapnya.

Padahal, lanjut Bambang, ketika negara membangun infrastruktur, ada tiga sumber penerimaan yakni pajak, cukai, dan penerimaan bukan pajak yang didominasi oleh sumber daya alam (SDA).

Menurutnya, saat ini pajak menjadi sumber penerimaan utama agar neraca APBN lebih sehat. Dengan demikian, lanjut dia, Pemerintah akan fokus pada tiga kebijakan pajak yakni pembinaan, revaluasi aset dan tax amnesty.

 

 

Tinggalkan komen