Take a fresh look at your lifestyle.

MU Resmi Beli Pogba dari Juventus dengan Harga Rekor 105 Juta Euro

0 1,002

pogbaJakartakita.com – Manchester United telah resmi membeli Paul Pogba dari Juventus pada Selasa (9/8/2016). Seperti dilaporkan ESPN Soccer, harga pembelian Pogba mencapai 105 juta euro, sekitar 89,3 juta pound sterling atau US$116,4 juta. Jumlah tersebut merupakan rekor baru harga pembelian seorang pesepakbola.

Harga pembelian tersebut memecahkan harga rekor transfer sebelumnya, saat Real Madrid membayar Tottenham Hotspur 100 juta euro, atau sekitar 85 juta pound, pada 2013 untuk mendapatkan Gareth Bale.

Pembayaran pembelian Pogba akan dilakukan selama dua tahun ke depan, dengan tambahan dana 5 juta euro akan diterima Juventus dari MU bila kondisi terpenuhi terpenuhi. Pogba telah menandatangani kontrak lima tahun bersama Red Devils, dengan opsi perpanjangan setahun.

Dengan demikian Pogba yang kini berusia 23 tahun telah kembali ke Old Trafford setelah empat tahun berada di Italia bersama La Vecchia Signora. Pogba mulai menjadi pemain akademi MU pada musim 2009-2010, sempat menembus tim senior pada musim 2011-2012 dimana ia bermain tiga kali di ajang Liga Inggris, tiga kali di ajang Piala Liga Inggris, dan satu pertandingan Liga Eropa. Seluruhnya sebagai pemain pengganti.

Related Posts
1 daripada 7,083

Saat Pogba bergabung dengan Juventus pada 2012, MU hanya mendapat kompensasi sebesar 800 ribu pound. Bersama Juventus, Pogba meraih empat trofi juara Serie A dan dua trofi juara Coppa Italia.

“Saya senang bergabung dengan United. Klub ini selalu mendapat tempat istimewa di hati saya dan saya tak sabar bekerjasama dengan (pelatih) Jose Mourinho,” ungkap Pogba dalam situs resmi klub.

Pogba telah tiba di pusat latihan MU pada Senin (8/8/2016) untuk menjalani tes medis. Agen Pogba, Mino Raiola, telah mengkonfirmasi transfer Pogba sebelum pengumuman resmi dilakukan MU. Raiola mendapat pembayaran 20 juta euro dari transfer Pogba.

Pogba menjadi pembelian ke-empat Mourinho pada bursa transfer musim panas ini, setelah Eric Bailly, Zlatan Ibrahimovic, dan Henrikh Mkhitaryan.

“Paul adalah salah satu pemain terbaik di dunia dan akan menjadi pemain kunci di United. Saya akan membangun tim dengan pondasi dari dirinya untuk kedepannya,” kata Morinho.

Tinggalkan komen