Take a fresh look at your lifestyle.

MU Lego Blackett dan Pinjamkan Borthwick-Jackson

blackett readingJakartakita.com – Manchester United telah melego Tyler Blackett ke klub Divisi Championship Inggris Reading dan meminjamkan Cameron Borthwick-Jackson ke klub Divisi Championship Inggris lainnya, Wolverhampton Wanderers.

Seperti dilansir ESPN Soccer Selasa (23/8/2016), Blackett telah menandatangani kontrak tiga tahun bersama klub barunya tersebut. Bek Inggris berusia 22 tahun itu menjadi pembelian ketiga Reading pada bursa transfer musim panas ini setelah John Swift dan Liam Moore.

Borthwick-Jackson akan berada di Wolves selama setahun. Dalam waktu bersamaan Wolves juga telah meminjam winger Ola John dari Benfica untuk masa bakti setahun pula.

Related Posts
1 daripada 3,600
foto: espn
foto: espn

Dari Perancis dikabarkan bahwa Nice telah mendatangkan bek Brasil Dante dari Wolfsburg. Pemain berusia 32 tahun tersebut telah menandatangani kontrak tiga tahun dengan klub barunya tersebut. Dante akan reuni dengan mantan bosnya di Borussia Monchengladbach, Lucien Favre, yang kini melatih di Nice.


Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.