Take a fresh look at your lifestyle.

Dua Gol El Loco Bawa Arema Tundukkan Bali United

0 1,094

Tiket Pesawat Murah Airy

Gojek_Traveloka_Liga_1_logoJakartakita.com – Dua gol yang dicetak Cristian ‘El Loco’ Gonzales (40’ (pen), 51’) membawa Arema FC menundukkan tim tamu Bali United dengan skor 2-0 dalam pertandingan Liga 1 yang berlangsung di Stadion Gajayana, Malang, Jawa Timur, Sabtu (17/6/2017) malam WIB.

Penalti didapat Arema saat babak pertama tersisa lima menit, setelah Abdul Rahman Sulaiman menjatuhkan El Loco di kotak penalti Bali United. El Loco lalu dapat mengkonversi penalti menjadi gol.

Sedangkan gol kedua El Loco dihasilkan di awal babak kedua, berkat keberhasilan memaksimalkan tendangan sudut kapten Arema Johan Alfarizi. Alfarizi lalu menerima kartu merah dari kartu kuning kedua akibat melanggar Irfan Bachdim pada menit ke-68.

Related Posts
1 daripada 2,898

Kemenangan yang diraih membawa Arema naik ke peringkat empat menggeser Persija Jakarta. Arema kini kini mengumpulkan 18 poin dari 11 pertandingan. Bali United besutan pelatih Widodo C Putro tertahan di urutan 10 dengan 16 poin akibat kekalahan yang diderita.

 

Susunan Pemain

Arema FC: Meiga; Alfarizi (kk 54’, 68’, km 68’), Bagas, Syaiful, Arthur; Adam, Bustomi (Ferry 59’), Hanif; Dendi (Benny 72’), Andrianto (Rafli 29’(Noureddine 90’+2’)), Gonzales

 

Bali United: Kadek; Andhika, Byung-Gun, Abdul (kk 39’), Ricky; Flores (Fadil 67’), Sukadana (kk 45’+2’), Van der Velden (Wirahadi 76’); Bachdim, Yabes (kk 29’)(Hamdi 83’), Comvalius (Yandi 86’)

Tinggalkan komen