Merek Popok Dewasa Confidence Gelar Program Confidence Testimonial Contest
Jakartakita.com – Sebagai merek popok dewasa nomor satu di Indonesia, Confidence selalu menawarkan strategi pemasaran yang inovatif untuk para konsumennya.
Salah satunya, dengan menggelar program Confidence Testimonial Contest. Program ini dilaksanakan mulai Juni hingga Oktober 2017.
Menurut Nirma Sofiawati selaku Head of Marketing Adult Care Confidence, tujuan diadakannya program ini adalah sebagai bukti bahwa popok dewasa Confidence merupakan popok dewasa nomor satu pilihan konsumen Indonesia dengan kualitas terbaik.
Hal ini juga didukung dengan berbagai penghargaan yang didapat, salah satunya adalah di tahun 2017 ini mendapatkan Top Brand selama 6 Tahun berturut-turut untuk kategori popok dewasa di Indonesia.
Adapun program Confidence Testimonial Contest ini terbagi menjadi 2 kategori yaitu kategori video dan kategori foto dengan beragam hadiah menarik untuk pesertanya.
Hadiah utamanya adalah 3 Buah Samsung Galaxy S7 untuk kategori Video dan 3 Buah TV LED LG 32 inch untuk kategori foto serta hadiah hiburan Voucher Belanja Puluhan Juta Rupiah.
“Untuk mengikutinya caranya mudah sekali, setiap pengguna atau pernah menggunakan Popok Dewasa Confidence dapat memberikan testimoninya berupa Foto atau Video. Kami mengajak para konsumen yang ingin ikut berpartisipasi dapat mengunjungi www.confidence-adultcare.com/testimoni,” kata Nirma, dalam siaran pers yang diterima Jakartakita.com, Rabu (23/8/2017).
Hadir dengan taglinenya The Expert of Adult Care, Confidence merupakan satu-satunya Popok Dewasa yang teruji Klinis oleh Australian Dermatologist sebagai Popok Dewasa yang aman bagi kulit sensitive dan sudah tersetifikasi HALAL. (Edi Triyono)