Take a fresh look at your lifestyle.

Synthesis Development Hadirkan Promo Menarik di Ajang Indonesia Future City & REI Mega Expo 2017

0 1,167

Tiket Pesawat Murah Airy

foto : dok. Synthesis Development

Jakartakita.com – Synthesis Development sebagai salah satu pengembang Indonesia yang berkomitmen tidak sekedar membangun tetapi menciptakan ‘ruang’, ingin menjadi bagian dalam mewujudkan kota masa depan dengan partisipasi pada perhelatan Indonesia Future City & REI Mega Expo 2017 di ICE BSD, tanggal 14 – 24 September 2017.

Teresia Prahesti, Corporate Public and Media Relation Manager Synthesis Development menjelaskan, ‘Ruang’ memiliki filosofi sendiri bagi Synthesis Development.

‘Ruang’ adalah faktor penting sebagai medium untuk berkarya, berinovasi, serta untuk terciptanya kualitas hidup yang lebih baik bagi semua orang.

Related Posts
1 daripada 7,104

“Synthesis Development dalam setiap karyanya ingin dikenal tidak hanya memadukan beragam keahlian terbaik, untuk menciptakan produk yang berkualitas, tetapi dipercaya, tumbuh dan besar bersama masyarakat dengan mengusung nilai-nilai kebajikan,” terang Teresia dalam keterangan pers yang diterima Jakartakita.com, Kamis (14/9/2017).

Dijelaskanm, dalam pameran ini dikenalkan tiga elemen penting sebuah kota cerdas di masa depan, yaitu; city branding, industry solution, dan community activity, sehingga pemerintah, swasta dan masyarakat dapat berkomitmen menciptakan hunian dan kawasan yang komprehensif.

“Selama 11 hari dalam ajang Indonesia Future City & REI Mega Expo 2017, Synthesis Development mengenalkan beragam proyek properti yang sedang berjalan, menggunakan augmented reality dan beragam media visual. Proyek yang kami kenalkan selama acara ini diantaranya; Synthesis Residence Kemang, Prajawangsa City, Samara Suites, Kalingga City, dan Green Synthesis Pontianak. Selain itu, setiap harinya pengunjung bisa berkonsultasi tentang properti dengan tim property advisor yang dihadirkan oleh Synthesis Development,” Papar Teresia.

Ditambahkan, selama berlangsungnya ajang ini, Synthesis Development memberikan perlakukan khusus, dimana setiap transaksi selama acara tersebut akan mendapatkan hadiah langsung 1 iPhone 7+ atau Samsung 8, potongan booking fee 50%, free service charge 3 tahun dan free biaya pengalihan.

“Dengan partisipasi kali ini, Synthesis Development berharap dapat berbagi inspirasi kepedulian untuk membuat kehidupan hunian yang lebih baik di masa depan,” tandas Teresia. (Edi Triyono)

 


Tinggalkan komen