Tiga Universitas Ternama China Gelar ‘Public Lecturer’ di LSPR Jakarta Promosikan ‘Chinese Folk Culture’
Jakartakita.com – Perwakilan tiga universitas ternama di China, yaitu; Renmin University, Minnan Normal University, Quemoy University hadir di London School of Public Relations – Jakarta (LSPR) pada Senin, 17 Juni 2019 untuk memberikan kuliah umum yang bertajuk Chinese Folk Culture di Prof. Djajusman Auditorium & Performance Hall – LSPR Campus B, Jl. K.H.Mas Mansyur Kav 35, Jakarta.
Kegiatan ini merupakan kerjasama LSPR Jakarta melalui Pusat Studi ASEAN (Center for ASEAN Public Relations Studies) dengan China Mission to ASEAN.
Dalam siaran pers yang diterima Jakartakita.com, Senin (17/6), Yuliana R. Prasetyawati, MM Head of CAPRS mengungkapkan, China merupakan salah satu mitra dialog ASEAN yang paling aktif dan kuat.
Adapun LSPR Jakarta dipercaya menjadi kampus yang menerima kedatangan China Delegation yang berjumlah 30 orang dalam rangka kunjungan ke ASEAN.
“Public Lecturer ini bertujuan untuk mempromosikan Chinese Folk Culture di ASEAN,” jelasnya.
“Kegiatan Public Lecturer yang dilaksanakan di LSPR ini merupakan salah satu bentuk konkrit kerjasama budaya guna mempromosikan budaya antar dua negara Indonesia dan China,” sambung Yuliana.
Pada kesempatan ini, mahasiswa LSPR menampilkan Pencak Silat guna mempromosikan budaya Indonesia kepada delegasi dari China.
Adapun para pembicara dalam Public Lecturer ini, adalah; 1) Mr. Cao Nanlai, Associate Professor, School of Philology, Renmin University of China; 2) Ms. Yang Yajun, Schwarzman Scholar of Tsinghua University; 3) Mr. Liu Yun, Associate Professor, Vice Dean of Minnan Culture Research Institute of Minnan Normal University; 4) Mr Chen Yiyuan, Dean of Humanities and Social Sciences School of Quemoy University dan 5) Rudi Sukandar, Ph.D, Director of PGP Thesis Bureau – LSPR Jakarta.