Take a fresh look at your lifestyle.

Muenchen Kalahkan Cologne 2-1

0 1,803

Jakartakita.com – Bayern Muenchen mengalahkan tim tuan rumah FC Cologne dengan skor 2-1 dalam pertandingan Bundesliga yang berlangsung di Stadion RheinEnergie, Sabtu (31/10/2020).

Gol pertama Muenchen berasal dari eksekusi penalti Thomas Muller pada menit ke-13. Penalti diperoleh The Bavarians usai Marius Wolf melakukan handsball di kotak penalti Cologne.

Memasuki menit tambahan pertama babak pertama, Serge Gnabry menggandakan keunggulan Muenchen. Gol dihasilkan dengan sepakan kaki kiri setelah merangsek masuk kotak penalti Cologne dari sayap kanan.

Cologne memperkecil ketertinggalan pada menit ke-82 melalui gol yang diciptakan Dominick Drexler dengan memantulkan tendangan Jan Thielmann.

Kemenangan yang diraih membawa tim asuhan pelatih Hans-Dieter Flick memuncaki klasemen Bundesliga dengan mengoleksi 15 poin dari enam laga. Sedangkan Cologne yang ditangani pelatih Markus Gisdol tertahan di urutan 16 klasemen dengan dua poin akibat kekalahan yang dialami.

Susunan Pemain

FC Cologne: Timo Horn; Jannes Horn (Katterbach 59’), Czichos, Bornauw, Wolf ( kk 89’); Skhiri (Draxker 59’), Jakobs, Ozcan, Duda, Limnios (Thielmann 59’); Andersson (Arokodare 79’)

Bayern Muenchen: Neuer; Sarr, Boateng, Sule, Pavard (kk 23’); Martínez (Alaba 79’), Kimmich, Gnabry (Roca 90’+4’), Muller, Sane (Costa 63’); Choupo-Moting (kk 10’)(Zirkzee 63’)

Related Posts
1 daripada 3,595

Hasil pertandingan Bundesliga lainnya:

Borussia Monchengladbach 1-0 RB Leipzig

Hannes Wolf 60′

FC Augsburg 3-1 Mainz

Ruben Vargas 40′, Andre Hahn 80′, 90’+1′ ; Karim Onisiwo 64′

Eintracht Frankfurt 1-1 Werder Bremen

Andre Silva 65′ ; Joshua Sargent 51′

Arminia Bielefeld 0-2 Borussia Dortmund

Mats Hummels 53′, 71′

Tinggalkan komen