Lewat Produk Dulux EasyClean Anti-Viral, Dulux Dukung Kehangatan dan Kenyamanan Di Ruang Rumah
Jakartakita.com – Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) yang diperketat menuntut semua orang lebih banyak menghabiskan aktivitas di rumah saja.
Rumah menjadi satu-satunya ruang gerak dan sentra aktivitas yang harus dimaksimalkan agar para anggota dapat tetap produktif.
Tak jarang, kejenuhan menjadi tantangan tersendiri ketika semua aktivitas yang sebelumnya banyak dilakukan di luar rumah, kini harus dilakukan di rumah.
Indra Laban selaku Presiden Direktur PT ICI Paints Indonesia (AkzoNobel Decorative Paints Indonesia) menjelaskan, semua energi positif bersumber dari kondisi rumah.
Memiliki rumah yang nyaman dan mendukung seluruh kegiatan keluarga akan mampu menghadirkan ketenangan hati penghuninya. Hal ini membuat rumah menjadi faktor utama yang perlu diperhatikan.
“Menyikapi hal ini, Dulux melalui Dulux EasyClean Anti-Viral mengajak para ibu untuk menikmati momen berkumpul di rumah, dengan menghangatkan sudut-sudut ruang dengan kebersamaan keluarga, seraya hadirkan ketenangan hati. Berhenti sejenak dan mensyukuri semua hal yang kita miliki, sekaligus bergandengan tangan untuk terus saling menguatkan. Dengan melakukan hal-hal positif semacam itu, semoga para orangtua di Indonesia mampu menciptakan suasana yang menyenangkan untuk menciptakan ketenangan hati bagi seluruh anggota keluarga,” ungkap Indra, dalam keterangan pers, Rabu (25/8).
Ditambahkan, Dulux menghadirkan inovasi baru pada rangkaian produknya yang dapat membantu menciptakan ruangan yang menyenangkan untuk mendukung seluruh aktivitas keluarga di rumah dengan ketenangan hati.
“Dulux EasyClean Anti-Viral dengan KidProof+ TechnologyTM dapat melindungi dinding rumah dan secara efektif dapat menghapus noda membandel, serta anti bakteri yang dapat mencegah pertumbuhan kuman dan bakteri pada dinding,” jelasnya lagi.
Saat ini, Dulux EasyClean Anti-Viral dilengkapi dengan Silver Ion Technology yang terbukti efektif menghilangkan beberapa jenis virus tertentu.
Selain itu, lanjutnya, ketenangan hati seorang ibu menjadi sangat penting di situasi yang tidak menentu seperti saat ini. Kegiatan pendampingan anak dan menjaga kebersihan rumah menjadi hal utama yang harus dibagi maupun didukung oleh semua anggota keluarga, bukan hanya sang ibu.
“Kuncinya adalah bagaimana bisa menciptakan suasana rumah tetap tentram dan nyaman. Sebab, banyak sekali ketidakpastian dan hal-hal yang berada di luar kendali kita. Karenanya, untuk mendapatkan rasa ketenangan dan kenyamanan kita perlu fokus pada hal-hal yang bisa kita kendalikan dan usahakan. Salah satunya, mengusahakan suasana rumah agar tetap nyaman sehingga mendukung keluarga tetap menjalankan rutinitas harian yang menyenangkan,” sambung Saskhya Aulia Prima selaku Psikolog Keluarga. (Rully)